MENU TUTUP

Antisipasi Laka Lantas dan C3, Polsek Pangkalan Kerinci Lakukan Kegiatan Preventif

Sabtu, 01 Januari 2022 | 14:43:30 WIB | Di Baca : 9581 Kali
Antisipasi Laka Lantas dan C3, Polsek Pangkalan Kerinci Lakukan Kegiatan Preventif

SeRiau - Polsek Pangkalan Kerinci kembali mengerahkan sejumlah personel untuk menggelar kegiatan preventif di wilayah hukum setempat. 

Giat ini dilaksanakan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) aksi kejahatan C3 (Curas, Curat, Curanmor), sekaligus dalam rangka menertibkan protokol kesehatan (Prokes) di kalangan masyarakat. 

Adapun sasaran pada kegiatan tersebut, di antaranya yakni beberapa titik yang manjadi lokasi rawan Laka Lantas, lokasi rawan aksi C3 dan penyebaran Covid-19 seperti pusat perbelanjaan, komplek pertokoan dan pusat perbelanjaan. 

Kapolsek Pangkalan Kerinci, AKP Mahendra Yudhi Lubis mengatakan, kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan pihaknya dalam upaya menjamin Kamtibmas di wilayah hukum setempat. 

"Kita terus berupaya semaksimal mungkin untuk dapat menjamin Kamtibmas dan kondusifitas wilayah. Termasuk dalam hal pengawasan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19," ujar Kapolsek Yudhi Lubis. 

Dia pun mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap berbagai potensi terjadinya aksi kejahatan. 

"Tetap waspada, karena kejahatan tidak mengenal waktu dan tempat. Selalu patuhi protokol kesehatan," imbaunya. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H