MENU TUTUP

Perkuat Jajarannya Di Lapas Bagansiapiapi, Kadiv PAS : Soliditas Jadi Kunci Suksesnya Organisasi

Jumat, 31 Desember 2021 | 08:52:32 WIB | Di Baca : 2434 Kali
Perkuat Jajarannya Di Lapas Bagansiapiapi, Kadiv PAS : Soliditas Jadi Kunci Suksesnya Organisasi


SeRiau - Kepala Divisi Pemasyarakatan  (Kadiv.PAS) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Maulidi Hilal, kunjungi Lapas Bagansiapiapi guna perkuat jajaran Petugas Pemasyarakatan pada Lapas Bagansiapiapi, Kamis Pagi, 30 Desember 2021

Setelah hari sebelumnya di perkuat oleh Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, dan Keamanan Kanwil Kemenkumham Riau, R. Sigit Dwi Satyo Wibowo, petugas pemasyarakatan Lapas Bagansiapiapi diperkuat kembali oleh Maulidi Hilal selaku Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Riau

Dalam amanatnya pada Apel  Penguatan Pagi Hari ini, Hilal menyampaikan kepada seluruh petugas untuk memahami 4 Pondasi Penting  bagi Petugas Pemasyarakatan yaitu :

1. Kedewasaan Spiritual
2. Kecerdasan Emosional
3. Kematangan Intelektual
4. Ketangguhan Jasmani

lebih dalam lagi, Hilal ingatkan kepada petugas bahwa dalam bekerja haruslah mempunyai prinsip bahwa setiap pelaksanaan tugas merupakan amanah dari Tuhan Yang Maha Esa

“Dalam pelaksanaan tugas hendaknya selalu tanamkan prinsip bahwa ini tanggung jawab kepada Tuhan” Tegas Hilal

selepas Apel Penguatan, Maulidi Hilal, dalam konferensi persnya kembali sampaikan bahwa kondisi Covid membuat banyak layanan yang harus diubah, dari mulai layanan kunjungan hingga pelaksanaan sidang bagi para tahanan, Hilal juga menyampaikan bahwa Pemasyarakatan, dalam pelaksanaan seluruh kegiatan dan layanan tetap dilaksanakan dengan mematuhi Protokol Kesehatan

tak berhenti sampai disitu media televisi, menanyakan terkait permasalahan Over Kapasitas di Lapas Bagansiapiapi, Kemudian Hilal menjawab bahwa Kemenkumham tidak tinggal diam atas permasalahan ini

“Dalam mengatasi Over Kapasitas, saat ini  pembangunan Lapas yang baru dengan kapasitas 1400 Orang, telah berjalan diatas lahan hibah pemerintah daerah kabupaten telah memasuki tahap pematangan lahan, selanjutnya pada tahun 2022 nanti pembangunan akan terus dilanjutkan, dan kami optimis bahwa Lapas yang baru ini akan meminimalisir perasalahan terkait Over Kapasitas”

Kegiatan dilanjutkan dengan paparan materi di Lapangan Lapas Bagansiapiapi, kegiatan dibuka dengan kata sambutan dari Kepala Lapas Bagansiapiapi dalam sambutannya Wachid mengucapkan banyak terimakasih kepada Kadiv. PAS yang ditengah kesibukannya masih menyempatkan diri untuk mengunjungi Lapas Bagansiapiapi guna melakukan penguatan karakter kepada petugas

selanjutnya Kadiv. PAS dalam paparan materi menjelaskan tentang bahayanya penggunaan narkoba, Hilal menampilkan foto salah satu petugas yang sudah dipenjara akibat menggunakan Narkoba tak hanya itu Hilal mempromosikan terkait misi Pemasyarakatan Riau yang sedang hangat hangatnya yaitu “Berburu Hantu Berbaret Biru”, sebutan Hantu Berbaret Biru ini merujuk pada petugas yang memasukkan alat komunikasi (Handphone) kedalam Lapas 

“Tangkap, Tindak, Pecat, tidak ada toleransi untuk penyalahgunaan Narkoba dan Petugas yang memasukkan Handphone kedalam Lapas/Rutan!” Tegas Hilal

Kegiatan penguatan karakter ini dibagi menjadi 2 sesi, yaitu Sholat Dzuhur Berjamaah dan Pemaparan Materi, Hilal mengajak seurub petugas yang beragama muslim untuk sholat berjamaah guna mengingatkan kembali kepada petugas bahwa tanggung jawab bekerja sepenuhnya dikembalikan kepada Tuhan Yang Maha Esa

Kegiatan selesai sekitar pujul 15.00 diakhir paparan, Hilal mengapresiasi Wachid selaku Kalapas atas kinerja yang sangat baik sehingga banyak perubahan perubahan baik yang terjadi di Lapas Bagansiapiapi. (rls)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H

2

Pererat Silaturahmi, Siwo PWI Riau dan Bank BJB Gelar Buka Bersama

3

PLN Siaga Pastikan Keandalan Pasokan Listrik Selama Idul Fitri 1445 H

4

Dukung Mudik Kebangsaan, PT KPI Unit Dumai Turut Melepas Rombongan Pemudik dengan Dua Unit Bus Gratis

5

Rangkaian Ramadan Ceria UMRI Ditutup dengan Buka Puasa Bersama