MENU TUTUP

Polsek Pangkalan Kerinci Terus Gencar Cegah Aksi C3 dan Sosialisasi Prokes

Rabu, 25 Agustus 2021 | 15:09:55 WIB | Di Baca : 1706 Kali
Polsek Pangkalan Kerinci Terus Gencar Cegah Aksi C3 dan Sosialisasi Prokes

SeRiau - Personel Polsek Pangkalan Kerinci kembali dikerahkan untuk melaksanakan patroli antisipasi aksi Curas, Curat, dan Curanmor (C3) dan sosialisasi penerapan protokol kesehatan (prokes) kepada masyarakat, Rabu (25/8/2021).

Kegiatan tersebut difokuskan di perbankan dan masyarakat di Jalan Lintas Timur Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan.

Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP MY Lubis mengatakan, personel diminta untuk mengimbau petugas keamanan kantor perbankan untuk mewaspadai aksi C3. "Kita imbau agar waspada dan berhati-hati," ujarnya.

Selain itu, pihaknya juga mengajak masyarakat untuk selalu disiplin menjalankan prokes sesuai aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Gunakan masker, jaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun," pungkasnya. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Didominasi Universitas Ternama di Indonesia, 43 Siswa MAN 2 Pekanbaru Lulus SNBP

2

SMAN 8 Pekanbaru Salurkan Bansos Ramadhan Rp 143 Juta dengan 612 Penerima Paket Sembako

3

Buruh Korban Cacat Akibat Kerja Mengadukan Nasibnya kepada Anggota DPRD Provinsi Riau

4

DPW Iluni UNP Riau Buka Puasa Bersama, Arden: Mari Bangun Sinergisitas dan Perkuat Silaturahmi.

5

Safari Ramadhan 1445, Ginda Burnama Ajak Umat Muslim Ramaikan Masjid