MENU TUTUP

Dua Politisi Gerindra Resmikan Rumah Tahsin dan Tahfidz Ar- Raudah

Selasa, 17 Agustus 2021 | 16:53:17 WIB | Di Baca : 2727 Kali
Dua Politisi Gerindra Resmikan Rumah Tahsin dan Tahfidz Ar- Raudah

 

SeRiau- Dua orang anggota fraksi Gerindra DPRD Kota Pekanbaru, Nurul Ikhsan dan Ginda Burnama membuka dan meresmikan rumah Tahsin dan Tahfidz Ar-Raudah di kelurahan Air Dingin Kecamatan Bukit Raya kota Pekanbaru. 

Selain meresmikan rumah Tahsin dan Tahfidz, kedua politisi Gerindra ini juga memberikan kado HUT RI Ke-76 tahun kepada 37 santri serta warga di masjid Ar-Raudah, Selasa(17/8/21). 

"Tadi ada hadiah, tapi bukan untuk juara perlombaan. Ada dua Kodi Al-Qur'an dan meja Al-Qur'an yang diperuntukan bagi santri serta warga sekitar," kata Nurul Ikhsan.

Anggota Komisi IV DPRD Pekanbaru ini juga mengulangi ungkapan bung Karno yang menyebut bahwa Al-Qur'an merupakan kitab revolusi dunia yang mampu mengubah setiap jengkal aspek kehidupan manusia di permukaan bumi. 

Revolusi moral yang digerakkan Al-Qur'an pun mampu membentuk seseorang menjadi manusia baru. 

"Kita berharap, kepada santri sebagai generasi muda dapat belajar dan terus membaca Al-Qur'an" tutur Nurul Ikhsan.

Sementara Ginda Burnama menambahkan fungsi dari rumah Tahsin dan Tahfidz ini sebagai pusat pembelajaran, pembinaan, pengembangan, menjaring dan menumbuh kembangkan Hafidz dan Hafidzah Al-Qur’an di kota Pekanbaru. 

"Kita akan lakukan pembinaan berkelanjutan. Sehingga rumah Tahsin dan Tahfidz akan tumbuh berkembang dan mampu mencetak generasi penerus bangsa yang cerdas dan Qur’ani," tutur Ginda.

Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru ini berharap kehadiran Rumah Tahsin dan Tahfidz ini bisa berkembang dengan baik. 

"Mari kita didik generasi muda Islami di Pekanbaru, untuk lebih mendalami kalam-kalam Ilahi," pungkasnya.(***)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H