MENU TUTUP

Antisipasi Karhutla, Polsek Pangkalan Kerinci Galakkan Patroli di Daerah Rawan Kebakaran

Selasa, 09 Februari 2021 | 15:20:15 WIB | Di Baca : 821 Kali
Antisipasi Karhutla, Polsek Pangkalan Kerinci Galakkan Patroli di Daerah Rawan Kebakaran

SeRiau - Dalam rangka dukung program 100 hari kerja Kapolri, Polsek Pangkalan Kerinci secara rutin melaksanakan patroli di daerah rawan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Selasa (9/2/2021).

Kapolsek Pangkalan Kerinci Kompol Novaldi  mengatakan, patroli antisipasi Karlahut ini dilaksanakan oleh personel Polsek Pangkalan Kerinci di tempat rawan Karhutla.

"Tujuan patroli ini yakni terlaksananya kegiatan pencegahan atau mitigasi  terhadap Karhutla di wilayah Kecamatan Pangkalan Kerinci," ujar Kompol Novaldi.

Untuk mencegah terjadinya Karhutla, pihaknya dari tiap-tiap Polsek jajaran Polres Pelalawan selalu siapkan personel untuk memantau tempat rawan Karhutla di wilayah Pelalawan.

Dari patroli itu, pijako memastikan bahwa kondisi daerah hutan dan lahan dalam kondisi aman. "Sepanjang patroli tidak ditemukan titik api maupun titik asap, situasi terdapat dalam keadaan aman terkendali," pungkasnya. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H