MENU TUTUP

Amankan Pilkada, Polsek Pangkalan Lesung Patroli Dialogis ke Kantor PPK dan Panwaslu

Ahad, 06 Desember 2020 | 13:46:18 WIB | Di Baca : 1169 Kali
Amankan Pilkada, Polsek Pangkalan Lesung Patroli Dialogis ke Kantor PPK dan Panwaslu

SeRiau - Dalam rangka mengawal Pilkada Kabupaten Pelalawan, Polsek Pangkalan Lesung melaksanakan patroli ke Kantor PPK dan Kantor Panwaslu Kecamatan Pangkalan Lesung, Ahad (6/12/2020).

Kegiatan patroli ini dilaksanakan oleh personel Polsek Pangkalan Lesung yang dipimpin oleh Aipda Andy Pravenilla bersama personel.

Kapolsek Pangkalan Lesung AKP Nazaruddin SE mengatakan, dalam masa Pilkada Kabupaten Pelalawan, pihaknya sebagai penanggung jawab keamanan harus bisa menciptakan situasi yang aman dan kondusif di tengah-tengah masyarakat.

"Langkah-langkah dalam menjaga keamanan ialah dengan melakukan patroli dan pengecekan secara rutin di Kantor PPK dan Panwaslu Kecamatan Pangkalan Lesung, serta kantor pemerintah lainnya yang berperan dalam kegiatan Pemilu," terang AKP Nazaruddin SE.

Dikatakannya, hal itu dilaksanakan untuk mencegah terjadinya perbuatan yang dapat menggangu stabilitas keamanan di Kecamatan Pangkalan Lesung selama masa Pilkada serentak tahun 2020 ini.

Sementara itu, Aipda Andy Pravenilla sebagai pelaksana kegiatan mengatakan, hasil patroli yang dilakukan bersama personelnya masih dalam keadaan aman dan kondusif.

"Dalam patroli itu, kami mengimbau kepada masyarakat khususnya Kecamatan Pangkalan Lesung agar bersama-sama menjaga Kamtibmas," ujarnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat agar melaporkan hal-hal yang dapat menggangu keamanan. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

2

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

3

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

4

Usai Hadiri Undangan DPP PKB, Ade Hartati: Untuk Warga Pekanbaru Jadi Walikota Ataupun Wakil Walikota Kita Siap!

5

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP