MENU TUTUP

Program Polri Peduli Covid-19, Polsek Pangkalan Kerinci Bagikan Masker

Kamis, 10 September 2020 | 16:39:43 WIB | Di Baca : 1668 Kali
Program Polri Peduli Covid-19, Polsek Pangkalan Kerinci Bagikan Masker

SeRiau - Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, Polri secara serentak membagikan masker se-Indonesia. Pembagian masker itu pun juga dilakukan oleh Polsek Pangkalan Kerinci, Kamis (10/9/2020).

Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Novaldi SSos MSi mengatakan bahwa kegiatan pembagian masker diberikan kepada masyarakat yang melintas di depan Mapolsek Pangkalan Kerinci. 

"Ini adalah bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19," ujar Novaldi.

Pembagian Masker oleh Polsek Pangkalan Kerinci ini sebanyak 100 lembar kepada masyarakat. Pihaknya berharap penggunaan masker dapat menjadi perhatian bahwa memutus mata rantai Covid-19 ini tidak akan bisa berjalan apabila masyarakat itu sendiri tidak disiplin.

"Semoga Polri bersama pemerintah dan masyarakat dapat bekerja sama dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19," harapnya. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H