MENU TUTUP

Sevilla vs Inter: Kesempatan Buka Puasa Klub Italia di Eropa

Jumat, 21 Agustus 2020 | 22:34:40 WIB | Di Baca : 2465 Kali
Sevilla vs Inter: Kesempatan Buka Puasa Klub Italia di Eropa

SeRiau - Inter Milan punya kesempatan untuk mengakhiri puasa gelar di kompetisi Eropa bagi klub-klub Italia yang sudah berlangsung selama satu dekade dalam final Liga Europa lawan Sevilla, Sabtu (22/8) dini hari WIB.

Sebagai salah satu liga terbaik di Eropa, ketidakberdayaan klub-klub Italia di kancah kompetisi Eropa selama satu dekade terakhir tentu merupakan sebuah hal yang memalukan.

Klub-klub Italia tidak mampu bersaing di Liga Champions maupun Liga Europa. Catatan terbaik klub Italia adalah dua kali runner up Liga Champions yang dilakukan oleh Juventus. Sayang, dalam dua kesempatan tersebut ambisi Bianconeri untuk jadi juara digagalkan Barcelona dan Real Madrid.

Kesempatan untuk mengakhiri puasa gelar itu kini ada di tangan Inter Milan. Nerazzurri sendiri merupakan klub Italia terakhir yang bisa berjaya di Eropa.

Inter Milan sukses menjadi juara Liga Champions 2009/2010 dengan mengalahkan Bayern Munchen di babak final. Sukses itu juga menandai catatan treble oleh Inter, membuat mereka jadi satu-satunya tim Italia yang mampu membukukan treble.

Selain puasa gelar di Eropa secara keseluruhan, klub Italia juga sudah lama puasa gelar di ajang Liga Europa yang dulunya bernama Piala UEFA. Klub-klub Italia bahkan belum pernah meraih trofi juara sejak turnamen berganti nama menjadi Liga Europa.

Catatan ini terbilang miris mengingat klub-klub Italia sempat mendominasi perolehan gelar Piala UEFA di era 90-an.

Klub Italia terakhir yang mampu berjaya di ajang ini adalah Parma yang juara di musim 1998/1999. Saat itu Parma mengalahkan Marseille dengan skor 3-0 di babak final.

Inter Milan sendiri terakhir kali juara di turnamen ini pada musim sebelumnya yaitu 1997/1998. Di final, Inter mengalahkan Lazio dengan skor meyakinkan 3-0. (**H)


Sumber: CNN Indonesia


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

2

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

3

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

4

Maju Pilkada, Mantan Wakil Bupati Rohil Daftarkan Diri ke PDI P Rokan Hilir

5

Bahas LKPJ 2023, Ketua DPRD Rohil Singgung Naiknya Angka Kemiskinan