MENU TUTUP

Polsek Bandar Sei Kijang Pantau Pelaksanaan Swab Test

Senin, 10 Agustus 2020 | 14:39:22 WIB | Di Baca : 1963 Kali
Polsek Bandar Sei Kijang Pantau Pelaksanaan Swab Test

SeRiau - Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP Yusup Purba SH MH pantau pelaksanaan swab test di Pos Kesehatan Desa Simpang Beringin, Kecamatan Bandar Sei Kijang, Kabupaten Pelalawan, Senin (10/8/2020).

Pemeriksaan swab tersebut diikuti oleh masyarakat Desa Simpang Beringin. Pemeriksaan dilakukan dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19.

AKP Yusup mengatakan bahwa pemeriksaan swab itu untuk mendeteksi secara dini penyebaran wabah Covid-19 di Desa Simpang Beringin khususnya.

"Kita lakukan terhadap masyarakat sekitar, demi mengetahui apakah ada masyarakat yang tertular Covid-19 atau tidak," kata AKP Yusup.

Ia berharap, masyarakat yang melalukan pemeriksaan swab segera keluar hasilnya dengan harapan negatif Covid-19. Dengan begitu masyarakat Desa Simpang Beringin aman dari Covid-19. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H