MENU TUTUP

Mendagri Tito Kaget Lihat Suasana Medan: di Sini New Normal Ya?

Kamis, 02 Juli 2020 | 22:03:02 WIB | Di Baca : 2276 Kali
Mendagri Tito Kaget Lihat Suasana Medan: di Sini New Normal Ya?

SeRiau - Mendagri Tito Karnavian mengaku kaget melihat aktivitas warga Kota Medan yang ramai di tengah pandemi Corona. Tito mengaku sempat bertanya ke Gubsu Edy Rahmayadi apakah Medan sudah menerapkan new normal.

Tito awalnya bicara soal warga yang mulai paham tentang pencegahan penyebaran virus Corona. Padahal, katanya, warga sempat kaget saat Corona pertama kali merebak.

"Lama-lama kita sudah mulai paham, saya kaget begitu masuk ke apa, Medan, masyarakat Medan justru lebih paham lagi. Kita dulu kan terkaget-kaget seperti apa pandemi COVID ini, ketakutan di Italia meninggal banyak, di Spanyol meninggal banyak, Jerman, Amerika meninggal banyak, ketakutan demikian kuat dan kemudian perlahan-lahan kita mulai paham beradaptasi, pakai masker, hand sanitizer, cuci tangan dan seterusnya," ucap Tito saat memberi sambutan dalam acara silaturahmi bersama tokoh masyarakat di Hotel Grand Aston, Medan, Kamis (2/7/2020).

Tito mengatakan trik-trik mencegah Corona ini juga dilakukan di berbagai belahan dunia agar masyarakat kembali produktif. Tito pun mengaku kaget melihat aktivitas warga Medan.

"Di beberapa daerah di Indonesia pun mereka melakukan pembatasan-pembatasan tapi sudah mulai beradaptasi dengan kenormalan baru. Begitu masuk Medan, saya bisik-bisik pak ke Gubernur, 'di sini new normal ya?'," ujar Tito.

Dia pun tetap mengapresiasi warga Medan serta semua peserta yang hadir tetap menggunakan masker. Hal ini menjadi salah satu upaya mencegah penyebaran Corona.

"Kita menghargai teman-teman yang pakai masker, hand sanitizer," ujarnya. (**H)


Sumber: detikNews


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

2

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

3

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

4

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan

5

Tim Opsnal Polsek Dumai Timur Bekuk Pelaku Penggelapan Sepeda Motor Pada 19 Lokasi di Dumai