MENU TUTUP

Tiga Naga Tolak Wacana Subsidi Peserta Liga Dipotong

Rabu, 13 Mei 2020 | 13:08:41 WIB | Di Baca : 2386 Kali
Tiga Naga Tolak Wacana Subsidi Peserta Liga Dipotong

SeRiau - Di tengah badai isu nepotisme dan desakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), ternyata PT LIB selaku operator Liga berniat memotong uang subsidi klub karena kompetisi tidak berlanjut. Wacana ini pun banyak ditentang klub peserta Liga.

Menanggapi kabar yang beredar, klub promosi Liga 2 AS Abadi Tiga Naga tidak setuju atas wacana tersebut. Apalagi hingga saat ini Manajemen Tiga Naga belum pernah menerim dana subsidi. 

Manajer AS Abadi Tiga Naga, Hidayat menegaskan bahwa pihaknya tidak setuju akan wacana tersebut. Bahkan, pihaknya mendapatkan informasi bahwa adanya sebagian klub peserta liga sudah menerima subsidi.

"Sebagaimana diketahui, PT LIB ingin subsidi klub Liga 1 dibayar sebesar Rp 350 juta per termin, sedangkan klub Liga 2 sebesar Rp 100 juta per termin," kata Hidayat, Selas (12/5/2020).

Sehingga kata Hidayat, untuk klub Liga 1 menerima Rp 3,5 miliar sedangkan klub Liga 2 sebesar Rp 1 miliar untuk 10 kali termin.

Keinginan ini pun langsung direspon PSSI dan berharap agar PT LIB tetap membayar subsidi klub Liga 1 dan Liga 2 sesuai janji. 

Sebelumnya, dalam surat korespondensi Tiga Naga yang dikirim ke PT LIB beberapa waktu lalu, selain meminta liga tahun ini dihentikan, pihaknya juga meminta PT LIB untuk mencairkan kontribusi komersial liga 2 2020 tahap 1. 

Hidayat mengaku, Tiga Naga sangat membutuhkan subsidi tersebut. Apalagi Tiga Naga mendapatkan informasi bahwa ada sebagian klub yang sudah menerima subsidi sementara pihaknya belum menerima. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

2

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

3

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

4

Maju Pilkada, Mantan Wakil Bupati Rohil Daftarkan Diri ke PDI P Rokan Hilir

5

Bahas LKPJ 2023, Ketua DPRD Rohil Singgung Naiknya Angka Kemiskinan