MENU TUTUP

Gempa M 5,8 Terjadi di Maluku Utara

Kamis, 16 April 2020 | 05:18:09 WIB | Di Baca : 1424 Kali
Gempa M 5,8 Terjadi di Maluku Utara

SeRiau - Gempa dengan magnitudo (M) 5,8 terjadi di Ternate, Maluku Utara. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa tersebut terjadi pada Kamis (16/4/2020), sekitar pukul 04.03 WIB. Gempa tersebut terjadi pada kedalaman 13 kilometer.

"Gempa terjadi di 83 kilometer Barat Laut Ternate-Maluku Utara, tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG melalui akun resminya @infoBMKG.

Gempa tersebut berpusat di laut. Titik pusat gempa berada pada koordinat 1,14 Lintang Utara (LU) dan 126,71 Bujur Timur (BT).

Belum diketahui ada atau tidaknya kerusakan dampak dari peristiwa gempa tersebut. (**H)


Sumber: detikNews


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

2

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

3

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

4

Usai Hadiri Undangan DPP PKB, Ade Hartati: Untuk Warga Pekanbaru Jadi Walikota Ataupun Wakil Walikota Kita Siap!

5

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP