MENU TUTUP

Barcelona Kalahkan Granada 1-0, Debut Quique Setien Mulus Berkat Messi

Senin, 20 Januari 2020 | 05:47:49 WIB | Di Baca : 1211 Kali
Barcelona Kalahkan Granada 1-0, Debut Quique Setien Mulus Berkat Messi

SeRiau - Debut Quique Setien sebagai pelatih Barcelona berakhir mulus.

Barcelona menang atas tamu mereka, Granada, pada jornada ke-20 Liga Spanyol.

Laga Barcelona vs Granada di Stadion Camp Nou, Minggu (19/1/2020) atau Senin dini hari WIB, itu berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Blaugrana, julukan Barcelona.

Gol semata wayang tuan rumah dicetak oleh Lionel Messi pada menit ke-76.

Dengan kemenangan ini, Barcelona berhasil mengudeta Real Madrid di puncak klasemen.

Barcelona dan Real Madrid sama-sama mengumpulkan 43 poin dari 20 laga, tetapi klub asal Catalan itu unggul dalam selisih gol.

Laga kontra Granada ini merupakan pertandingan pertama bagi Quique Setien sejak ia resmi ditunjuk sebagai pelatih Barcelona pada 14 Januari 2020.

Jalannya laga

Barcelona mendominasi sepanjang pertandingan.

Pasukan Quique Setien itu mencatatkan 83 persen penguasaan bola dan melepaskan total 18 tendangan (enam di antaranya mengarah ke gawang).

Dari enam tendangan mengarah ke gawang, hanya satu yang berbuah gol.

Lionel Messi mencetak gol dari dalam kotak penalti Granada setelah ia bekerja sama dengan Arturo Vidal.

Berkat golnya ini, Messi menjadi pemain pertama yang mencetak gol di La Liga dalam 16 tahun kalender, atau sejak 2005.

Pada pertandingan ini, Granada harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-69 setelah German Sanchez mendapat kartu kuning kedua.

Susunan pemain:

Barcelona: 1-Marc-Andre ter Stegen, 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba, 20-Sergi Roberto, 23-Samuel Umtiti, 4-Ivan Rakitic, 22-Arturo Vidal, 5-Sergio Busquets, 10-Lionel Messi, 17-Antoine Griezmann, 31-Ansu Fati.

Pelatih: Quique Setien

Granada: 1-Rui Silva, 16-Victor Diaz, 6-German Sanchez, 2-Dimitn Foulquier, 22-Domingos Duarte, 4-Maxime Gonalons, 12-Ramon Azeez, 7-Alvaro Vadillo, 8-Yan Eteki, 23-Darwin Machis, 24-Carlos Fernandez.

Pelatih: Diego Martinez
(**H)


Sumber: KOMPAS.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Samulak Jadi Ketua BAN-PDM Riau 2025-2028, Kuota Akreditasi 2025 Tunggu Arahan Pusat.

2

Panitia Imlek Bersama Pekanbaru Audiensi dengan Gubri Terpilih dan Kapolda Riau

3

Ditlantas Polda Riau Masih Menunggu Juknis Pelaksanaan Sistem Tilang Pengurangan Poin

4

Sambut Imlek 2025, PSMTI Provinsi Riau Salurkan 500 Paket Bantuan Sosial ke Warga Kurang Mampu

5

Polsek Pekanbaru Kota Gelar Jumat Curhat Bersama Masyarakat