MENU TUTUP

Wako Pekanbaru Shalat Idul Adha 1440 H Bersama Masyarakat di Halaman Kantor Walikota Pekanbaru

Senin, 12 Agustus 2019 | 13:45:11 WIB | Di Baca : 1214 Kali
Wako Pekanbaru Shalat Idul Adha 1440 H Bersama Masyarakat di Halaman Kantor Walikota Pekanbaru Walikota Pekanbaru, Firdaus MT bersalaman dengan masyarakat yang ikut Shalat Idul Adha 1440 H, Minggu (11/8/2019). ADV

SeRiau - Walikota Pekanbaru, Firdaus MT mendirikan ibadah shalat Idul Adha 1440 H di lapangan Kantor Walikota Pekanbaru, Jalan Jendral Sudirman, Kota Pekanbaru, Minggu (11/8/2019). Ia datang bersama jajaran dari lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru.

Firdaus menyempatkan bersilaturahmi dengan masyarakat yang hadir usai shalat ied. Ia menyalami satu persatu masyarakat yang hadir.

Walikota Pekanbaru, Firdaus MT, kala itu sampaikan agar semangat dalam momen kurban ini. Firdaus menyebut bahwa semangat berkurban yang diperlihatkan para nabi Allah bisa jadi teladan. 

Ia menilai berkurban adalah jalan menuntun ke jalan terbaik di sisi Allah.

Firdaus menyebut bahwa pantauan sementara jumlah hewan kurban tahun ini alami penurunan. Ia memperoleh informasi sementara diperoleh dari sejumlah masjid dan mushala yang menggelar kurban.

Ada ratusan umat muslim ikut mendirikan shalat Idul Adha 1440 H di lapangan Kantor Walikota Pekanbaru. Ketua Baznas Kota Pekanbaru, Akbarizan menjadi khatib shalat ied.

Syaifullah menjadi imam dalam shalat ied tersebut. Beliau merupakan Imam Besar Masjid Agung Arrahman Pekanbaru. 

Akbarizan dalam kutbahnya menyampaikan bahwa para nabi dan rasul sudah memperlihatkan pengorbanannya untuk Allah. Mereka juga yang punya kesabaran luar biasa.

Mereka adalah Nabi Nuh, Nabi Ibrahim, Nabi Musa, Nabi Isa hingga Rasulullah, Nabi Muhammad SAW. Kelimanya dikenal sebagai nabi dan rasul yang punya kesabaran luar biasa dalam menghadapi ujian Allah. (ADV)
 


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H

5

Wujudkan Momen Manis Silahturahmi Dengan Berkendara #Cari Aman