MENU TUTUP

Indra Sjafri: Piala AFF Bukan Target Utama Timnas Indonesia U-22

Rabu, 27 Februari 2019 | 22:45:35 WIB | Di Baca : 1364 Kali
Indra Sjafri: Piala AFF Bukan Target Utama Timnas Indonesia U-22

SeRiau - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, tak mau terlena dengan keberhasilan timnya menjadi kampiun Piala AFF U-22 di Kamboja, Selasa (26/2/2019). Dia menyebut Piala AFF U-22 bukan target utama timnya.

Pesan tersebut dilontarkan Indra saat Timnas Indonesia tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Rabu (27/2019) malam. Rombongan Timnas Indonesia U-22 mendapat sambutan meriah dari suporter yang setia menanti sejak sore. 

Indra Sjafri menegaskan tugas timnya belum selesai. Tim Garuda masih harus tampil dalam dua turnamen pada tahun ini, yaitu kualifikasi Piala AFC U-23 2020 pada 22-26 Maret dan SEA Games pada November 2019.

“Ini baru awal dari pekerjaan yang ditugaskan kepada kami. Tahun pertama kami menghadapi AFF, kualifikasi AFC, dan SEA Games. Piala AFF bukan target utama, tapi lolos ke Piala AFC dan meraih emas SEA Games adalah target utama,” ujar Indra Sjafri.

“Kami memerlukan dukungan, kami membutuhkan dukungan dari semua pihak, termasuk Kemenpora, karena PSSI tidak bisa berjalan sendiri,” lanjutnya.

Timnas Indonesia U-22 menyegel gelar juara setelah mengalahkan Thailand dengan skor 2-1. Adapun Indonesia akan memulai perjuangan pada kualifikasi Piala AFC U-23 pada 22 Maret 2019. (**H)


Sumber: Bola.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

2

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

3

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

4

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

5

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan