MENU TUTUP

Ketua Umum PB HMI Dicopot, Diduga karena Kasus Amoral

Jumat, 28 Desember 2018 | 08:27:55 WIB | Di Baca : 1332 Kali
Ketua Umum PB HMI Dicopot, Diduga karena Kasus Amoral

SeRiau - Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) mencopot Saddam Al Jihad sebagai Ketua Umum. Sekjen PB HMI Arya Kharisma membenarkan kabar tersebut. Arya mengungkapkan salah satu alasan pencopotan Saddam karena dugaan perbuatan amoral.

“Masalah kasus amoral ketua umum yang selama ini sudah mencuat di publik. Nah itu yang di bawah ke rapat dengan bukti-bukti yang ada dan dianggap sah oleh rapat. Jadi diputuskan (Saddam) diberhentikan jadi ketua umum,” kata Arya saat dihubungi, Jumat, (28/12).

Arya menegaskan keputusan pencopotan yang dilakukan tersebut sudah sesuai dengan mekanisme yang berlaku di PB HMI. Arya mengatakan ia saat ini ditunjuk menjadi pejabat sementara sembari menunggu dipilihnya ketua umum yang baru.

“Di dalam rapat harian itu diangkat pejabat sementara itu Arya Kharisma yang ke depan bertugas untuk menghantarkan sampai terpilihnya pejabat ketua umum pada rapat selanjutnya,” terang Arya.

Lebih lanjut, Arya belum bisa memastikan kapan waktu pemilihan ketua umum baru bisa dilakukan. Saat ini, kata Arya, PB HMI juga masih fokus untuk membantu korban yang terdampak bencana tsunami Selat Sunda.

“Ada namanya masalah kalau putusannya masalah interupsi ke cabang-cabang untuk fokus kepada bencana Banten dan Lampung. Semua bergerak untuk sama-sama meringankan beban keluarga besar di Lampung dan Banten,” ujar Arya. (**H)


Sumber: kumparanNEWS


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

2

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

3

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

4

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

5

Maju Pilkada, Mantan Wakil Bupati Rohil Daftarkan Diri ke PDI P Rokan Hilir