MENU TUTUP

Mongolia Desak Mahathir Buka Kembali Kasus Pembunuhan Model Cantik

Sabtu, 19 Mei 2018 | 15:54:23 WIB | Di Baca : 1265 Kali
Mongolia Desak Mahathir Buka Kembali Kasus Pembunuhan Model Cantik

SeRiau - Presiden Mongolia mendesak Perdana Menteri (PM) Malaysia Mahathir Mohamad untuk membuka kembali penyelidikan atas pembunuhan seorang model cantik asal Mongolia di dekat Kuala Lumpur pada tahun 2006. 

Model asal Mongolia, Altantuya Shaaribuu (28) tewas dan diledakkan dengan bahan peledak setingkat militer di kawasan hutan di pinggiran Kuala Lumpur pada tahun 2006. Pada tahun 2015, dua mantan polisi divonis mati atas pembunuhan tersebut, setelah sebelumnya divonis mati pada tahun 2009 dan dibebaskan empat tahun kemudian. 

Beredar laporan bahwa kedua mantan polisi tersebut adalah pengawal untuk mantan PM Najib Razak yang kalah dalam pemilu pekan lalu. Saat kejadian pembunuhan tersebut, Najib masih menjabat sebagai Wakil PM Malaysia.

Seperti diberitakan kantor berita Reuters,Sabtu (19/5/2018), Presiden Mongolia Battulga Khaltmaa mengucapkan selamat kepada Mahathir atas pelantikannya sebagai PM baru Malaysia. Namun dia juga mendesak Mahathir untuk membuka kembali penyelidikan atas kasus pembunuhan model cantik tersebut.

Menurut Khaltmaa, penyelidikan ulang tak hanya akan membantu menegakkan keadilan, namun juga meredakan ketegangan antara kedua negara itu.

"Sebagai Presiden Mongolia, saya menaruh perhatian khusus pada kejahatan parah, bahwa pada 18 Oktober 2006, seorang warga Mongolia dan ibu dari dua anak, Altantuya Shaariibuu dibunuh di Malaysia," demikian disampaikan Khaltmaa dalam surat untuk Mahathir yang juga dipublikasi di situs resmi kantornya.

Kelompok-kelompok masyarakat sipil menduga pembunuhan Altantuya terkait dengan perannya sebagai penterjemah dan rekan Abdul Razak Baginda, mantan penasihat Najib, dalam pembelian dua kapal selam dari perusahaan raksasa Prancis, DCNS pada tahun 2002.

Najib sendiri telah membantah tuduhan terkait Altantuya ataupun korupsi dalam pembelian kapal selam tersebut. Menyusul kekalahannya yang mengejutkan dalam pemilu pekan lalu, Najib kini tengah diselidiki sebagai bagian dari penyelidikan skandal mega korupsi 1Malaysia Development Berhad (1MDB). (**H)


Sumber: detikNews


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

2

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

3

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

4

Usai Hadiri Undangan DPP PKB, Ade Hartati: Untuk Warga Pekanbaru Jadi Walikota Ataupun Wakil Walikota Kita Siap!

5

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP