MENU TUTUP

Tampik Prabowo, Din Syamsuddin: Insyaallah Indonesia Tak Bubar

Rabu, 21 Maret 2018 | 22:57:14 WIB | Di Baca : 1348 Kali
Tampik Prabowo, Din Syamsuddin: Insyaallah Indonesia Tak Bubar

SeRiau - Ketua Dewan Pertimbangan MUI Din Syamsuddin menampik pernyataan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto, yang menyebut Indonesia akan bubar. Dia tidak setuju dengan mantan Danjen Kopassus itu.

"Saya tidak sepakat karena saya berkeyakinan insyaallah Indonesia tidak bubar," kata Din di gedung MUI, Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Rabu (21/3/2018).

Namun dia menilai memang saat ini di Indonesia telah muncul indikator yang dapat meruntuhkan negara. Beberapa indikasi itu antara lain tidak meratanya strata ekonomi masyarakat hingga persebaran aset nasional yang kerap kali terpusat di daerah-daerah tertentu.

"Bahwa ada variabel-variabel dari negara gagal itu sudah ada di Indonesia. Salah satu dari indikator negara gagal itu adalah adanya keganjilan dalam persebaran kekayaan nasional atau aset nasional atau tidak adanya pemerataan," ungkap Din. 

Meski demikian jika ditinjau dari variabel lain, menurutnya, Indonesia tidak masuk dalam kategori negara gagal. Karena itu, Din tidak setuju dengan pendapat Prabowo yang menyebut pada 2030 negara ini akan bubar.

"Indonesia masuk dalam kategori itu, tapi dalam hal-hal lain nggaklah. Saya tidak sepakat karena saya berkeyakinan insyaallah Indonesia tidak bubar," tegasnya.

Mantan Ketua umum PP Muhammadiyah ini juga mempertanyakan alasan Prabowo mengeluarkan pendapat tersebut. Pasalnya, banyak pihak yang tidak berpikir demikian.

"Selama ada anak-anak bangsa yang punya komitmen kepada Indonesia, kita yakin Indonesia tidak bubar dan tidak boleh bubar. Bahwa ada kekurangan, itu yang harus kita isi," pungkas Din. (*JJ)



Sumber: detiknews.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

2

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

3

Polsek Bangko Selidiki Kasus Penemuan Bayi yang Hebohkan Warga

4

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

5

Usai Hadiri Undangan DPP PKB, Ade Hartati: Untuk Warga Pekanbaru Jadi Walikota Ataupun Wakil Walikota Kita Siap!