MENU TUTUP

Semifinal Piala Presiden, PSMS Waspadai Skema Efektif Persija

Sabtu, 10 Februari 2018 | 13:10:56 WIB | Di Baca : 1250 Kali
Semifinal Piala Presiden, PSMS Waspadai Skema Efektif Persija

SeRiau - Pelatih PSMS Medan, Djajang Nurdjaman, mengungkapkan persamaan tim yang ditangani dengan Persija Jakarta.

PSMS Medan akan berhadapan dengan Persija Jakarta dalam laga leg pertama semifinal Piala Presiden 2018, Sabtu (10/2/2018).

Menurut Djanur, sapaan akrab Djajang Nurdjaman, strategi Persija sangat berbeda dengan Persebaya, yang menjadi lawan PSMS pada perempat final.

"Persebaya harus kami akui sangat kuat dalam penguasaan bola, tetapi Persija lebih memainkan sepak bola efektif," kata Djanur dalam jumpa pers di Balai Persis, Solo, Jumat (9/2/2018).

Djanur mencontohkan statistik Persija kala menghadapi Mitra Kukar dalam laga perempat final Piala Presiden 2018.

Persija kalah dalam penguasaan bola dari Mitra Kukar, tetapi tetap mampu memenangi laga dengan skor 3-1.

Hal ini tak lantas membuat Djanur risau karena ia telah siap meladeni strategi Persija yang demikian.

"PSMS pun tidak kalah dalam hal memainkan sepak bola efektif," ucap Djanur, yang datang ke jumpa pers bersama kapten PSMS, Legimin Rahardjo.

"Kami juga akan menerapkan strategi seperti itu," tuturnya menambahkan.

Laga leg pertama PSMS vs Persija akan berlangsung pada Sabtu (10/2/2018) ini dengan sepak mula pukul 19.30 WIB.

PSMS akan terlebih dahulu bertindak sebagai tuan rumah pada laga kali ini.*#

Sumber: kompas.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

2

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

3

Lunasi Utang Obligasi Dollar AS, PGN Tunjukan Pengelolaan Kinerja yang Sehat dan Berkelanjutan

4

DLH Rohil Laksanakan Kick Off dan Konsultasi Publik l KLHS RPJMD Tahun 2025-2029

5

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah