MENU TUTUP

Ini Daerah yang Bisa Terkena Genangan Akibat Luapan Katulampa

Senin, 05 Februari 2018 | 16:01:35 WIB | Di Baca : 1346 Kali
Ini Daerah yang Bisa Terkena Genangan Akibat Luapan Katulampa


SeRiau - Bendung Katulampa saat ini sudah memasuki status siaga 1. Warga di semua wilayah Jakarta diminta untuk bersiaga mengantisipasi potensi genangan.

"Seluruh wilayah kami ingatkan, yang dekat misalnya Depok lalu ke selatan masuk Manggarai, itu alirannya sampai ke Priok. Jadi antisipasi semua," kata Kepala BPBD DKI Jakarta Jupan Royter ketika dihubungi, Senin (5/2/2018).

Jupan mengatakan, aliran air dari luapan Katulampa membutuhkan waktu 6 jam ke Sungai Ciliwung. Dia berharap Jakarta tidak diguyur hujan deras agar potensi genangan tidak parah.

BPBD DKI Jakarta melalui situs mereka di bpbd.jakarta.go.id menuliskan kawasan yang berpotensi terdampak luapan Bendung Katulampa.

Kawasan yang dimaksud adalah Srengseng Sawah, Rawajati, Kalibata, Pengadegan, Pejaten Timur, Kebon Baru, Bukit Duri, Balekambang, Cililitan, Cawang, Bidara Cina, dan Kampung Melayu.
Bendung Katulampa, Bogor mencapai siaga 1. Ketinggian air di Bendung Katulampa mencapai 220 cm pada Senin (5/2/2018) pada pukul 08.30.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, tingginya permukaan air tersebut disebabkan hujan yang terus turun sejak Minggu (4/2/2018) malam.

 

 

 

sumber komas.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

2

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

3

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

4

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

5

Maju Pilkada, Mantan Wakil Bupati Rohil Daftarkan Diri ke PDI P Rokan Hilir