MENU TUTUP

PLN kembali Lakukan Pemadaman, Mulyadi: Jangan Tambah Beban Masyarakat

Senin, 18 Desember 2017 | 17:11:56 WIB | Di Baca : 1453 Kali
PLN kembali Lakukan Pemadaman, Mulyadi: Jangan Tambah Beban Masyarakat

 

Pekanbaru, SeRiau- Terkait pemadaman bergilir yang  dilakukan pihak PT PLN Persero Area Pekanbaru selama 4 hari kedepan dengan rentang waktu selama 4 jam menuai kritikan keras dari kalangan legislatif di DPRD kota Pekanbaru.

Seperti yang disampaikan oleh Mulyadi Amd, anggota Komisi IV DPRD kota Pekanbaru ini menilai pemadaman bergilir yang rutin dilakukan pihak PLN belakangan ini akan mempersulit keadaan masyarakat.

" Jangan tambah beban masyarakat, karena disatu sisi masyarakat harus taat membayar kewajiban otomatis pelayanan harus bagus dong, "Ungkap Mulyadi, Senin (18/12/2017)

Menurut Politisi PKS ini lagi, pihak PLN harus memberikan pelayanan prima kepada masyarakat  dan tidak ada lagi alasan-alasan klasik atas pemadaman yang dilakukan.

"Kita binggung juga dengan pelayanan PLN ini, standarnya bagaimana karena ketika musim hujan alasan pemeliharaan ketikan musim kemarau kekeringan, kita minta PLN memberi pelayan prima kepada masyarakat  kalau bisa ya jangan ada padaman kecuali terpaksa, karena situasi masyarakat menilai bahwa pemadaman ini hanya akal-akalan PLN saja dengan alasan alasan klasik," Singkat Mulyadi.( wanti)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H