MENU TUTUP

Pelaku Teror ke Novel Masih Gelap, KPK: Menurut Polri Kasus Sulit

Senin, 30 Oktober 2017 | 13:49:37 WIB | Di Baca : 1368 Kali
Pelaku Teror ke Novel Masih Gelap, KPK: Menurut Polri Kasus Sulit

 

 

Jakarta, SeRiau-  Pelaku teror penyiraman air keras ke Novel Baswedan tak kunjung terungkap. Opsi pembentukan tim gabungan pencari fakta (TGPF) yang diusulkan Novel pun menurut Wakil Ketua KPK Laode M Syarif belum menjadi pilihan.

"(Pembentukan TGPF) Itu belum jadi opsi karena dilihat bahwa pihak Polri masih melakukan pekerjaannya. Menurut mereka kasusnya sulit tapi mudah-mudahan bisa ditemukan," kata Syarif di kantornya, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (30/10/2017).

Syarif mengaku komunikasi selalu dilakukan dengan Polri. Informasi terakhir, ada beberapa petunjuk baru.

 
"Komunikasi informal sering sekali terjadi antara pak Kapolda, pak Kapolri, dan pak Wakapolri. Info terakhir tentang Novel, mereka menemukan beberapa clue (petunjuk), tapi belum dipresentasikan," kata Syarif.

"Ya mudah-mudahan dalam waktu, yah mudah-mudahan tidak lama lah kita bisa menemukan," imbuhnya.

Namun, menurut Syarif, saat ini kendala tersulit yang dihadapi kepolisian adalah waktu kejadian pada subuh hari sehingga kondisi masih gelap untuk mengidentifikasi pelaku dari rekaman CCTV maupun terbatasnya saksi mata. Syarif mengatakan kepolisian kemungkinan juga menunggu laporan masyarakat soal identifikasi orang yang mirip dalam sketsa wajah terduga pelaku.

Novel Baswedan mengalami kerusakan di kedua matanya setelah diteror dengan cara disiram air keras pada 11 April 2017, sepulang salat subuh. Hingga lebih dari setengah tahun berlalu, pelaku teror itu belum diungkap polisi dengan tuntas.


Sebagai tindak lanjut, Polri dan KPK direncanakan membentuk tim untuk mempercepat pengusutan kasus ini. Namun faktanya, KPK tidak jadi bergabung dengan tim ini sebab tindak kriminal umum bukan ranah komisi antirasuah. (Sumber : Detiknews.com)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

2

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

3

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan

4

Tim Opsnal Polsek Dumai Timur Bekuk Pelaku Penggelapan Sepeda Motor Pada 19 Lokasi di Dumai

5

Diawali Khatam Alquran, 151 Siswa SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru Berkemajuan Purna Wisuda