MENU TUTUP

​Sosialisasikan GNRM, Kemenko PMK Gelar Pelatihan Media Sosial di Riau 

Selasa, 22 Agustus 2017 | 12:11:46 WIB | Di Baca : 1808 Kali
​Sosialisasikan GNRM, Kemenko PMK Gelar Pelatihan Media Sosial di Riau 
Pekanbaru.SeRiau Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kemkominfo dan Dinas Pendidikan Provinsi Riau menggelar Pelatihan Media Sosial Pertama bagi pelajar dan Sarasehan Netizen di Hotel Aryaduta Pekanbaru Selasa (22/8). Kegiatan ini merupakan inisiasi Kemenko PMK untuk mengajak pelajar dan netizen memanfaatkan media sosial secara positif sebagai implementasi dari ajakan perubahan Gerakan Nasional Revolusi Mental. Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Riau Ahyu Suhendra saat membuka kegiatan tersebut mengatakan bahwa kemajuan teknologi informasi saat ini disamping memiliki dampak positif, namun yang tak kalah harus diwaspadainya adalah dampak negatifnya." Kemajuan teknologi informasi ini merupakan sesuatu yang tidak bisa kita tolak, hanya saja yang perlu kita antisipasi adalah bagaimana dampak negatif dari kemajuan teknologi informasi itu bisa kita elakkan," kata Ahyu, Selasa (22/8) Menurut Ahyu, melalui kegiatan Pelatihan Media Sosial Pertama bagi pelajar dan Sarasehan Netizen di Provinsi Riau oleh Kemenko PMK ini, diharapkan akan mampu memberi pembelajaran bagi siswa dan siswi serta netizen di Provinsi Riau dalam menjaring informasi yang patut dan tidak patut untuk ditiru. Karena hal ini erat kaitannya dengan para generasi muda, yang menjadi sasaran dan paling mudah terkena dampak negatif dari kemajuan informasi dan teknologi tersebut adalah ssebagian besar para generasi muda." Pemerintah ingin membentuk anak-anak Indonesia yang berkarakter, karena itu melalui Kemenko PMK, yang bekerjasama dengan instasni terkait lainnya, pemerintah ingin mensukseskan program revolusi mental yang digags oleh Presiden RI Joko Widodo. Kita melihat kegiatan ini sebagai suatu yang sangat penting dan bermanfaat bagi siswa-siswi di Riau," ujarnya. Usai acara pembukaan acara dilanjutkan diskusi interaktif dengan para peserta yang merupakan 50 perwakilan pelajar dan 6 guru terpilih dari 4 kabupaten/kota yaitu Kota Pekanbaru, Kabupaten Pelalawan, dan Kampar. Para peserta diberikan materi mengenai ajakan Revolusi Mental dan peran pelajar sebagai agen perubahan yang disampaikan oleh Melkianus Kebos, S.STP., ST., Kabid Pengembangan Sumber Daya Kemenko PMK. Narasumber lainnya adalah Bambang Tri Santoso, S.Sn, Kasubdit. Tata Kelola Pemberdayaan Informatika Kemkominfo beserta Rieska Febriana dan Erik Saputra dari Tim Media Digital. Keempat narasumber menyampaikan pentingnya bijak dalam bermedia sosial dalam menyikapi perkembangan digital saat ini khususnya generasi muda. Peserta juga dilatih untuk peka mendeteksi berita hoax dan memperbanyak posting konten positif dari hidup sehari-hari. Para peserta ini akan menjadi duta positif bermedia sosial di masing-masing sekolah dan dapat menyebar atau memviralkan hal positif di kalangan pelajar bahkan masyarakat umum. Antusiasme dan semangat para peserta tidak surut selama kegiatan berlangsung. Pada akhir acara para pelajar ini ditantang untuk membuat postingan kreatif dan menarik  di media sosial masing-masing terkait ajakan perubahan Revolusi Mental dengan hastag #ayoberubah2017. Lima pelajar dari 5 sekolah berhasil memenangkan hadiah yang diserahkan langsung oleh para narasumber. Pelaksanaan Pelatihan Media Sosial Bagi Pelajar dan Sarasehan Netizen ini akan digelar di 34 provinsi dan diakhiri oleh Kompetisi postingan Media Sosial terbaik “Ayo Berubah” bagi para pelajar pada Desember 2017. Diharapkan kalangan pelajar dan para relawan TIK serta para netizen dapat berkontribusi menyebarkan ajakan perubahan melalui #AYOBERUBAH dapat di viralkan dan menjadi contoh baik dalam menginformasikan berbagai hal terkait Melayani, Bersih, Tertib, Mandiri dan Bersatu. (zal)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

2

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

3

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

4

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

5

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan