Mahasiswa UMRI KKN di Sidomulyo Barat dengan Sosialisasikan Bahaya Karhutla Ditengah Covid-19

  • Selasa, 25 Agustus 2020 - 21:04:35 WIB | Di Baca : 2332 Kali

 

SeRiau - Mahasiswa Universitas Muhamadiyah Riau (UMRI) mensosialisasikan Bahaya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) ditengah Pandemi Covid-19 atau Corona. Langkah ini dilakukan para mahasiswa UMRI yang sedang melakukan kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Tampan. 

Ketua Tim KKN Kelompok III, Roby Algi Setiawan mengatakan jika KKN yang dilakukan bersama rekan-rekan mahasiswa lainnya juga dibantu warga di RT 03/17. Ia berharap, sosialisasi yang dilakukan benar-benar bermanfaat dan bisa dirasakan oleh warga setempat.

"Alhamdulillah kegiatan sosialisasi yang kami gelar telah usai dilakukan. Kami berharap KKN tersebut bertujuan untuk melestarikan lingkungan serta melakukan penghijauan di kelurahan Sidomulyo Barat," katanya. 

Roby menambahkan, bentuk sosialisasi yang dilakukan para mahasiswa KKN Kelompok III diantaranya melakukan gotong royong, melakukan penanaman pohon, serta mengolah sampah menjadi pupuk kompos. 

"Dengan begitu kami berharap di kelurahan Sidomulyo Barat bisa terbebas dari kebakaran lahan. Apalagi dari apa yang kami liat, masih ada ditemukan lahan-lahan kosong yang rawan terbakar serta kami pasang spanduk himbauan larangan membuang sampah sembarangan serta membakar lahan," tegasnya.

Disisi lain, Lurah Sidomulyo Barat, Hendri Safitrah menyampaikan ucapan terimakasih kepada para mahasiswa UMRI yang sudah melakukan KKN di wilayahnya. Ia berharap, agar KKN yang telah usai dilakukan dapat memberikan manfaat.

"Sebagai lurah, saya mengucapkan terimakasih kepada mahasiswa UMRI yang sudah melakukan KKN disini. Semoga KKN yang telah dilakukan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat," singkatnya.

Sementara itu, Ketua RT 03, Sugimin yang hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan rasa bangga melihat kegiatan yang telah diselenggarakan para mahasiswa UMRI.

"Kegiatan ini sangat diperlukan walaupun dilakukan di tengah kota yang jarang terjadi kebakaran lahan. Namun, apa yang telah di sosialisasikan para mahasiswa tersebut sangat berguna bagi warga yang tinggal di RT 03," pungkasnya.(rls)





Berita Terkait

Tulis Komentar