Babinsa Koramil 08 /Tandun Pantau Harga dan Ketersediaan Sembako di Pasar Tradisional

  • Selasa, 30 Juni 2020 - 10:59:25 WIB | Di Baca : 2609 Kali

SeRiau - Untuk memastikan ketersediaan bahan pokok bagi warga di tengah masa pandemi virus corona atau Covid-19, Babinsa Koramil 08 /Tandun Koptu Anjas melakukan pengecekan ke pasar tradisional Desa Koto Ranah, Kecamatan Kabun, Kabupaten Rokan Hulu, Selasa (30/6/2020). 

Pengecekan dilakukan karena dikhawatirkan akan adanya lonjakan harga yang dapat memengaruhi stabilitas ekonomi masyarakat. "Ini kita lakukan untuk menyerap aspirasi yang berkembang di masyarakat dan para pedagang pasar. Jangan sampai ada lonjakan harga yang tidak wajar karena pandemi Covid-19 ini," jelas Koptu Anjas.

Kegiatan pengecekan harga sembako ini bertujuan untuk memastikan bahwa ketersediaan sembako khusus di wilayah Desa Koto Ranah masih aman dan harga juga masih stabil. 

Tidak hanya itu, Babinsa juga memberikan imbauan kepada masyarakat tetap disiplin protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran Covid-19. Disiplin protokol kesehatan adalah satu-satunya langkah pencegahan Covid-19.

"Kita juga melakukan himbauan kepada masyarakat, yaitu wajib menggunakan masker apabila beraktivitas di luar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun, jauhi kerumunan dan terapkan pola hidup bersih dan sehat," pungkasnya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar