Timo Werner Tolak Berseragam Bayer Munchen

  • Sabtu, 02 Mei 2020 - 18:50:43 WIB | Di Baca : 2014 Kali

SeRiau - Penyerang RB Leipzig, Timo Werner mengakui lebih menyukai pindah ke luar negeri daripada bergabung dengan klub rival, Bayern Munchen.

Werner merupakan pemain yang diincar banyak klub papan atas Eropa seperti Inter Milan, Juventus, Liverpool dan Barcelona.

"Bayern adalah klub hebat, tidak perlu membicarakan hal itu," katanya kepada Bild dilansir dari Football Italia, Sabtu (2/5).

Meski demikian, Werner menyatakan pelatih Leipzig, Hansi Flick merupakan pelatih sangat baik dengan pencapain yang dinilai bagus musim ini. Werner hanya ingin merasakan suasana berbeda di luar Bundesliga jika harus keluar dari Leipzig.

Dengan tak bergabung dengan klub rival merupakan bentuk penghormatan Werner kepada Leipzig. Ia ingin menghargai Leipzig sebagai klub yang membesarkan namanya. Selain itu, Werner ingin bergabung dengan klub yang menghadirkan perasaan sama ketika berseragam Leipzig.

Direktur Olahraga Leipzig, Oliver Mintzlaff menyadari pemainnya banyak yang mengincar. Oleh karena itu, klub segera memagari Werner dengan harga tinggi dan tak akan ada diskon bagi siapapun yang ingin merekrutnya.

“Kita harus menjual sebelum membeli. Tapi saya pikir kami bisa membuat sedikit penjualan dan, di atas segalanya, kami tidak ingin menjual pemain kami di bawah nilai pasar mereka," Mintzlaff menegaskan.

Mintzlaff menambahkan timnya yang kini mempunyai pemain-pemain bagus akan merasakan kerugian besar apabila kepergian seorang pemain memengaruhi permainan tim. Selain itu, klub juga tak ingin melepas pemain bintangnya dengan harga murah.

"Tidak baik bagi kita untuk membiarkan mereka pergi tanpa apa-apa. Ini adalah kasus untuk Timo Werner dan itu akan sama untuk Dayot Upamecano. Saya memiliki aspek keuangan dalam pikiran," dia menegaskan.

Musim ini, Werner mencetak 27 gol di semua kompetisi musim ini. Rinciannya 21 gol di Bundesliga, empat gol di Liga Champions, dan dua gol di DFB Pokal. Total gol tersebut ia cetak dalam 36 pertandingan. Kontrak Werner yang akan habis 2023 memiliki klausul pelepasan 70 juta Euro. (**H)


Sumber: REPUBLIKA.CO.ID





Berita Terkait

Tulis Komentar