SMAN 15 Pekanbaru Mengisi Acara Tadarusan Ramadhan RRI Pekanbaru

  • Ahad, 15 Maret 2020 - 18:21:26 WIB | Di Baca : 2412 Kali

 

Seriau,- Siswa SMAN 15 Pekanbaru akan mengisi kegiatan tadarusan ramadhan RRI Pekanbaru. Kegiatan ini akan disiarkan pada bulan ramadhan 1441 H

" Ada 10 siswa kita yang akan mengikuti kegiatan tadarusan ramadhan RRI," kata kepala SMAN 15 Pekanbaru Dra.Hj. Elmi Gurita. MPd, Minggu (15/3) di Pekanbaru

Dalam kegiatan tadarusan RRI, kata Elmi, siswa SMAN 15 mendapat bagian membaca juz 28 dan juz 29, dan akan disiarkan pada malam ke 28 dan 29 ramadhan pukul 21.00 sampai 22.00. Ditunjuknya siswa SMAN 15 Pekanbaru mengisi tadarus ramadhan RRI menunjukan bahwa siswa SMAN 15 ikut berpartisipasi dalam kegiatan keagamaan yang diadakan oleh instansi pemerintah salah satunya RRI. Siswa yang mengikuti tadarusan adalah siswa yang telah lulus seleksi oleh guru bidang studi agama.

"Jadi siswa yang mengisi tadarus ramadhan RRI ini sudah melalui seleksi guru agama. Sebab, guru agama tahu tentang kemampuan siswa dalam membaca Alquran," kata Elmi.

Ditambahkan Elmi, untuk rekaman sudah dilaksanakan, jumat (13/3) di RRI Pekanbaru jalan Sudirman. Dipercayakannya siswa SMAN 15 Pekanbaru mengisi tadarus RRI Pekanbaru diharapkan dapat menumbuhkan kecintaan siswa membaca Alquran dan menjadi pengalaman yang berharga bagi siswa." Ini kesempatan yang berharga bagi siswa bisa mengisi tadarus ramadhan di RRI," kata Elmi (zal) 





Berita Terkait

Tulis Komentar