Undang Sekolah Imbas, Bazar Kewirausahaan SMAN 6 Pekanbaru, Tampilkan Produk Siswa

  • Rabu, 30 Oktober 2019 - 10:54:21 WIB | Di Baca : 2782 Kali

 

SeRiau,- Sebagai sekolah zonasi yang ditetapkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaaan Nasional RI, SMA Negeri 6 Pekanbaru mengelar Bazar Kewirauasahaan Sekolah Zonasi, Selasa (29/10). Kegiatan yang menampilkan hasil produk siswa,  mengundang beberapa sekolah imbas SMAN 6 Pekanbaru

" Memang, bazar kewirausahaan kali ini sedikit berbeda dari tahun sebelumnya. Dimana, kita mengundang sekolah imbas SMAN 6 Pekanbaru yakni SMAN 3 Pekanbaru, SMAN 9 Pekanbaru, SMAN 10 Pekanbaru, SMAN 11 Pekanbaru dan SMA Batu Ampar. Tapi yang hadir hanya 3 sekolah yakni SMAN ,9, SMAN 10, dan SMAN 3 Pekanbaru,"  kata Kepala SMAN 6 Pekanbaru Hj. Zurina.MM melalui Waka Humas Sarinah.SPd, Selasa (29/10) malam.

Dalam bazar kewirausahaan, kata Sarinah, memamerkan berbagai hasil produk siswa berupa olahan,  budidaya dan program kewirausahaan. Tujuan kegiatan bazar ini salah satunya untuk menumbuhkan kembangkan jiwa enterprenuar kepada siswa.  Kegiatan ini juga untuk memberikan ruang kreativitas dan inovasi siswa dalam menghasil produk siswa sekaligus pembelajaran bagaimana strategi berwirausaha. Adapun produk siswa dalam budidaya yang dipamerkan yakni bunga matahari, daun mint cabe serta berbagai pengolahan bahan makanan minuman dari beberapa bahan. Sedangkan kewirausahaan, hasil yang ditampilkan, bagaimana siswa membuat rajutan tempat toples, membuat lukisan piring kaca, hiasan/penutup toples dan jam dinding. Hasil produk siswa ini mempunyai nilai jual yang cukup tinggi.

" Jadi hasil produk siswa berupa olahan, budidaya harus di pamerkan dalam bentuk bazar. Hasil ini tidak hanya diperlihatkan kepada siswa dan guru SMAN 6 saja, tetapi juga sekolah lain yang menjadi imbas SMAN 6 Pekanbaru. Mereka bisa menyaksikan langsung hasil produk siswa, " kata Sarinah

Hadir dalam kegiatan Bazar Kewirausahaan Sekolah Zonasi antara lain Pengawas Disdik Riau Hj .Hariyati.MM, beberapa kepala sekolah imbas dan komite sekolah.

Sebelumnya, bersempena dengan Hari Sumpah Pemuda tanggal 28 oktober kemarin, SMAN 6 Pekanbaru melaksanakan upacara bendera. Namun, upacara yang dilakukan sedikit berbeda. Dimana, seluruh guru dan perwakilan siswa saat upacara mengunakan pakaian adat daerah. Kegiatan ini untuk menimbulkan semangat kecintaan peserta didik terhadap kebudayaan dimiliki Bangsa Indonesia mulai dari suku, bahasa dan adat istiadat. Ini perlu ditanamkan kepada siswa agar cinta NKRI dan cinta Bhineka Tunggal Ika semakin melekat. (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar