Tagihan Gaji Manchester United Tertinggi Sepanjang Sejarah

  • Selasa, 15 Oktober 2019 - 05:33:01 WIB | Di Baca : 1065 Kali

SeRiau - Manchester United dilaporkan memiliki tagihan gaji pemain tertinggi sepanjang sejarah Premier League alias divisi utama Liga Inggris.

Seperti dikutip Bolasport.com dari Dailystar, tagihan gaji Manchester United untuk para pemainnya saat ini mencapai 332 juta pound per tahun.

Angka tagihan gaji Manchester United sebesar 332 juta pound itu nyaris setara 6 triliun rupiah.

Dengan angka sebesar itu, Manchester United menjadi klub dengan tagihan gaji tertinggi sepanjang sejarah Premier League.

Dalam beberapa bulan terakhir, tagihan gaji Manchester United membengkak karena beberapa kasus.

Kontrak kiper David de Gea baru saja diperpanjang dengan gajinya dinaikkan menjadi 375 ribu pound per pekan.

Angka 332 juta pound juga termasuk gaji Alexis Sanchez, yang sudah dilepas ke Inter Milan dengan status pinjaman.

Inter Milan hanya sanggup membayar Sanchez 4,5 juta pound per tahun dari gaji tahunannya yang mencapai 21 juta pound per tahun.

Sisa gaji tahunan Sanchez jadi harus dibayarkan oleh Manchester United.

Jika menghitung angka dalam tiga tahun terakhir, tagihan gaji Manchester United mengalami lonjakan 100 juta pound atau sekitar 43%.

Menjadi ironis karena dengan tagihan gaji pemainnya paling tinggi sepanjang sejarah Premier League, prestasi Manchester United malah jeblok.

Setan Merah kini menempati peringkat 12 klasemen Premier League, sudah tertinggal 5 poin dari tim terbawah di zona Liga Champions. (**H)


Sumber: BOLASPORT.COM





Berita Terkait

Tulis Komentar