Minim Kejuaraan, Komunitas Tenis Meja Riau Adakan Turnamen

  • Senin, 23 September 2019 - 18:58:56 WIB | Di Baca : 2313 Kali

SeRiau - Minimnya kejuaraan tenis meja di Riau, para pecinta tenis meja yang tergabung dalam Komunitas Tenis Meja Riau akan adakan turnamen.

Hal itu dikatakan oleh Ketua Panitia Turnamen Komunitas Tenis Meja Riau 2019, Amran Sufyan bahwa turnamen tenis meja ini digelar atas dasar rasa keperihatinan tenis meja Riau yang minim kejuaraan.

"Turnamen ini berangkat dari rasa keperihatinan kita terhadap tenis meja Riau yang sangat minim kejuaraan. Oleh karena itu, kita dari komunitas pecinta tenis meja berencana untuk menggelar turnamen ini," kata Amran, Senin (23/9/2019).

"Dan semoga dengan adanya turnamen ini bisa menggairahkan dan menghidupkan lagi tenis meja di Riau," harapnya.

"Rencananya, turnamen ini akan dilaksanakan pada 25-27 Oktober nanti di Hall Basket Rumbai, Pekanbaru. Dimana, pada turnamen tersebut akan mempertandingkan 6 kategori," jelasnya.

"Kategori beregu umum, tunggal umum, tunggal junior putra, tunggal junior putri, kadet putra, dan kategori veteran," sebutnya.

"Masing-masing kategori tersebut akan memperebutkan hadiah uang tunai sebesar Rp 750 ribu sampai Rp 2,5 juta," ungkapnya.

Ia juga mengatakan bahwa anggaran yang digunakan dalam pelaksanaan Turnamen Komunitas Tenis Meja Riau tersebut berasal dari sumbangan-sumbangan para donatur perorangan, kelompok maupun lembaga serta perusahaan.

Amran menambahkan, bahwa untuk peserta akan di kenai biaya pendaftaran sebesar Rp 30 ribu perorang hingga Rp 150 ribu per regu, mulai dari kategori kadet hingga veteran. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar