Petinju Riau Raih 3 Emas di Piala Pangdam Iskandar Muda 2019

  • Senin, 23 September 2019 - 15:25:52 WIB | Di Baca : 1326 Kali

SeRiau - Empat petinju amatir Riau yang turun di Kejuaraan Tinju Amatir se-Sumatera Piala Pangdam Iskandar Muda Cup II 2019 berhasil membawa pulang tiga medali emas dan satu medali perak.

Tiga medali emas tersebut diraih oleh Jeki Rezeki Manalu di kelas 49 kilogram yang berhasil mengalahkan petinju asal Medan, Hariyanto L Tobing. Kemudian Roberto Armando Pasaribu yang mengalahkan petinju asal Jambi, M Sohid di kelas 56 kilogram, dan Topaz Rianda Siregar yang mengalahkan petinju asal Medan Daud De Lahoya di kelas 66 Kg.

Sementara itu, Ingatan Ilahi yang di targetkan bisa meraih medali emas, gagal di kelas 52 kilogram setelah dikalahkan petinju asal Iskandar Muda Aceh di babak final.

Tidak hanya medali, satu petinju Riau, Topaz Rianda Siregar juga dinobatkan sebagai petinju harapan.

Atas keberhasilan atlet-atlet tinju Riau tersebut Sekretaris Umum Pertina Riau, Hasbullah Yazul sangat bersyukur atletnya bisa mencapai target yang diharapkan.

"Dari dua medali emas yang kita targetkan sebelumnya, atlet kita dapat meraih tiga medali emas, dan itu sudah melebihi target," kata Hasbullah, Senin (23/9/2019).

"Kemudian satu atlet kita Topaz Rianda juga mendapatkan penghargaan dengan dinobatkan sebagai petinju harapan," ucapnya.

"Dari hasil itu, khusus Ingatan Ilahi akan kita lakukan evaluasi, karena gagal meraih di final menghadapi petinju tuan rumah," sebutnya.

Tidak hanya Ingatan Ilahi, pihaknya juga akan mengevaluasi semua atlet yang turun di Aceh tersebut. "Kita akan panggil pelatihnya, karena yang tahu atlet saat bertanding di Aceh adalah pelatih yang mendampinginya," ujarnya.

Evaluasi itu kata Hasbullah dilakukan untuk persiapan atlet menghadapi Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) 2019 di Bengkulu. Karena atlet yang diturunkan tersebut adalah atlet-atlet yang akan turunkan di Porwil nanti adalah atlet yang turun di kejuaraan tersebut.

"Maka dari itu, kita berharap di Porwil 2019 nanti bisa meloloskan beberapa petinju Riau untuk PON 2020 di Papua," pungkasnya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar