Pemko Pekanbaru Dapat Jatah Sekitar 300 Formasi CPNS

  • Selasa, 16 Juli 2019 - 21:15:25 WIB | Di Baca : 1086 Kali

SeRiau - Pada tahun ini, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru kembali mendapatkan 300 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Jumlah tersebut sesuai dengan PNS yang masuk masa pensiun.

“Iya, untuk tahun ini kita akan mendapatkan 300 formasi CPNS. Angka tersebut sebanding dengan PNS yang masuk pensiun sebanyak 380 orang,” ungkap  Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Drs.H.M Noer MBS SH MSI MH kemarin.

M Noer menyebutkan, meskipun tahun ini jumlah formasi CPNS yang didapatkan hanya 300, namun kuota tersebut akan dibagi dua dengan Penerimaan Pegawai dengan Perjanjian Kerja (P3K).

“Itupun dipotong persentasenya dan yang diambil untuk P3K nya untuk umum. Jadi jumahnya gak mew itu (dari yang pensiun),” sambungnya. (**H)


Sumber: Pekanbaru.Go.Id





Berita Terkait

Tulis Komentar