Atlet Atletik Riau Raih Emas di Kejuaraan Jateng Open 2019

  • Jumat, 05 Juli 2019 - 15:38:06 WIB | Di Baca : 1461 Kali

SeRiau - Satu atlet atletik andalan Riau Elisar Gamashi yang berlaga di Kejuaraan Atletik Jateng Open 2019 di Semarang, berhasil meraih medali emas. Gamashi yang turun dinomor 3000 meter steeple chase mengalahkan atlet tuan rumah Jawa Tengah yang berada di posisi ketiga.

Hal itu dikatakan langsung oleh Elisar Gamashi, atlet atletik Riau   melalui selularnya, bahwa pada kejuaraan Jateng Open kemarin dapat medali emas. "Alhamdulillah dapat tiket untuk lolos mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020," katanya.

"Meraih medali emas di nomor 3000 meter steeple chase, kemudian lolos limit PON," ucapnya.

Gamashi juga mengatakan, bahwa dirinya berhasil mengalahkan dua atlet lainnya yang berasal dari Sulawesi Selatan dan tuan rumah sendiri.

"Untuk medali perak diraih oleh atlet asal Sulawesi Selatan, sedangkan medali perunggu diraih oleh Jawa Tengah," sebutnya.

Atas prestasinya itu, Ia juga mengaku belum melampaui targetnya, namun baru sebatas lolos untuk limit PON. Oleh karena Ia akan evaluasi lagi untuk kejuaraan nasional selanjutnya di Jakarta.

Perlu di ketahui juga, bahwa Elisar Gamashi salah satu atlet atletik Riau yang masuk dalam Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) SEA Games 2019 di Filipina. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar