Free Soloing Climbing Akan Jadi yang Pertama di Indonesia Ramaikan HUT Pekanbaru Ke-235

  • Jumat, 31 Mei 2019 - 11:29:23 WIB | Di Baca : 1219 Kali
Ketua KONI Pekanbaru, Anis Murzil

SeRiau - Berbagai kegiatan olahraga akan memeriahkan hari ulang tahun Kota Pekanbaru yang ke-235 di tahun 2019, salah satunya adalah panjat tebing. Dimana, panjat tebing tidak hanya sebagai kejuaraan resmi, namun juga disuguhkan dalam bentuk rekreasi, yaitu dengan mengadakan free soloing climbing yang bertempat di Sungai Siak Pekanbaru.

Dijelaskan Anis Murzil selaku Ketua KONI Pekanbaru, bahwa free soloing climbing ini mungkin menjadi yang pertama di Indosesia. Sebab, free soloing climbing ini tidak menggunakan alat pengaman berupa tali dan harnes seperti panjat tebing biasa, akan tetapi atlet panjat tebing akan jatuh langsung ke air.

"Kita klaim free soloing climbing ini akan menjadi yang pertama di Indonsia, karena setelah kita browsing di internet tidak ada yang mengadakan kejuaraan panjat tebing seperti ini," katanya, Selasa (28/5/2019).

Untuk tempat kata Anis, akan dilaksanakan di Sungai Siak Pekanbaru. "Dimana, seperti diketahui sejarah dulu, bahwa Sungai Siak ini adalah sungai terdalam di Indonsia. Dengan momen itu dan hari jadi Kota Pekanbaru, kita ingin kenalkan lagi bahwa Sungai Siak ini adalah sungai terdalam di Indonsia," jelasnya.

"Nah itu target kita, bagaimana Sungai Siak yang dulu diketahui orang sebagai sungai terdalam di Indonesia dan kini kurang teracuhkan bisa dimanfaatkan sebagai sarana olahraga," sebutnya.

Sejauh ini kata Anis, para peserta panjat tebing seluruh Indonesia sangat antusias untuk mengikutinya. "Sekitar seratusan atlet panjat tebing akan datang ke Pekanbaru untuk mencoba free soloing climbing ini," imbuhnya.

Waktu pelaksanaan kata Anis, dimulai pada tanggal 21 hingg 23 Juni 2019 di Sungai Siak, tepatnya di sekitaran Rumah Singgah Tuan Kadi dan Pol Airut Polda Riau.

Sedangkan untuk persiapan iven tersebut, pihaknya telah berkoordinasi dengan Basarnas, Pol Airut dan Tim SAR, untuk safety atau pengamanan iven panjat tebing tersebut.

"Secara teknis sebelum pertandingan, Basarnas akan menyampaikan arahan kepada atlet nantinya. Bagaimana mereka safety saat bertanding nantinya," jelasnya.

"Dan itu semua kita sudah koory dan libatkan," pungkasnya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar