Fahri Hamzah Harap Tak Ada Rasa Sungkan di Debat Pilpres 2019

  • Rabu, 16 Januari 2019 - 19:02:12 WIB | Di Baca : 1055 Kali

SeRiau - Debat capres-cawapres tahap pertama akan diselenggarakan pada 17 Januari 2019. Debat mengusung tema 'hukum, HAM, terorisme dan korupsi' itu akan di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.

Jelang debat, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah berharap pelaksanaan debat tidak ada sikap ewuh-pakewuh atau segan. Sebab, debat capres-cawapres ini berkaitan dengan kesejahteraan rakyat.

"Ya makanya saya kadang melihat di sini jangan ewuh-pakewuh. Karena di sini untuk kesejahteraan rakyat, untuk kepentingan rakyat memilih," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/1).

Menurutnya dalam debat para pemimpin harus tampil apa adanya. Serta lebih lugas dalam menjawab materi debat.

"Tampil saja. Habis-habisin saja. Saya kira kita ingin menonton pertandingan yang lebih seru dari sepak bola," ungkapnya.

Terkait materi debat, Fahri menilai, materi konsep negara hukum dan demokrasi Indonesia menjadi salah satu isu yang krusial. Terutama bila dikaitkan dengan penanganan masalah hukum seperti korupsi, terorisme dan narkoba.

"Tentang konsepsi cara kerja dari demokrasi dan negara hukum yang demokratis dalam menghadapi isu-isu korupsi, terorisme, narkoba dan lain-lain. Saya kira besok itu momen penting," tutupnya. (**H)


Sumber: Merdeka.com





Berita Terkait

Tulis Komentar