Patah Tulang Tangan, Lionel Messi Absen di El Clasico

  • Ahad, 21 Oktober 2018 - 13:37:15 WIB | Di Baca : 1079 Kali


SeRiau - Megabintang Barcelona Lionel Messi akan absen dalam pertandingan El Clasico jilid pertama di musim ini melawan Real Madrid di Stadion Camp Nou, Minggu (28/10), karena cedera patah tulang tangan kanan.

Kepastian itu diumumkan Barcelona usai mengetahui pemain andalannya tersebut mengalami cedera tangan kanan dalam pertandingan melawan Sevilla, Minggu (21/10) dini hari WIB.

"Tes yang dilakukan pada pemain skuat utama Lionel Messi mengkonfirmasi, bahwa dia patah tulang radial di tangan kanannya. Dia akan absen sekitar tiga minggu," demikian pernyataan Barcelona.

Dalam pertandingan melawan Sevilla, Messi hanya bermain selama 26 menit sebelum digantikan Ousmane Dembele. Sebelum ditarik keluar Messi sempat menciptakan satu gol dan satu assist untuk kemenangan 4-2 Barcelona atas Sevilla.

Cedera yang didapat Messi lantaran pemain berjuluk La Pulga tersebut berduel dengan Franco Vazquez. Saat duel kedua pemain terjadi di sisi kiri pertahanan Sevilla, Messi mendapat adangan dari Vazquez.

Tetapi Messi salah bertumpu saat terjatuh di lapangan. Tangan kanan Messi yang lebih dulu menyentuh rumput lapangan harus menahan tubuh pemain 31 tahun itu.

Messi pun langsung mengerang kesakitan sembari memegang sikut kanannya. Sikut itu juga sempat mendapat balutan perban.

Jika Messi benar-benar absen dalam pertandingan penuh gengsi nanti, maka laga tersebut akan menjadi El Clasico pertama tanpa kehadiran Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo sejak 2007 silam.

Dikutip dari Squawka, saat El Clasico tanpa Messi dan Ronaldo yang terjadi pada 2007 silam, Real Madrid keluar sebagai pemenang (1-0) di Camp Nou dengan Julio Baptista menjadi pencetak gol semata wayang dalam laga itu.

 

 

 

Sumber CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar