Khabib dan McGregor Diberhentikan Sementara dari UFC

  • Jumat, 12 Oktober 2018 - 10:15:45 WIB | Di Baca : 1060 Kali

 

SeRiau - Komisi Atletik Negara Nevada (NAC) untuk sementara memberhentikan Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor dari aktivitas Ultimate Fighting Championship (UFC) selama 10 hari.

USA Today melaporkan, kedua petarung dilarang beraktivitas mulai 15 Oktober hingga 24 Oktober. Dalam rentang waktu tersebut, NAC akan melakukan investigasi menyeluruh untuk mengidentifikasi pelanggaran yang dilakukan kedua tim petarung.

Khabib berhasil mengalahkan McGregor pada UFC 229 yang digelar di Las Vegas pada akhir pekan lalu. Namun, kerusuhan terjadi seusai pertandingan.

Khabib yang kadung emosi melompat keluar pembatas oktagon untuk menyerang tim McGregor, Dillon Danis, yang memicu keributan meluas. Sementara salah satu tim Khabib, Zubaira diduga memukul McGregor dari belakang. 

Sebelumnya, Khabib mengancam akan meninggalkan UFC jika tidak berlaku adil. Ia memilih untuk tak lagi bermain di UFC jika rekannya, Zubaira, mendapat hukuman pembatalan pertandingan.

Khabib mengaku akan menerima keputusan hukuman terhadap dirinya dengan lapang dada. Namun, ia tak terima jika Zubaira ikut diberikan sanksi. Beredar kabar laga Zubaira melawan Lobov akan dibatalkan UFC.

"Jika Anda memutuskan untuk memecatnya, maka anda harus tahu akan kehilangan saya juga. Kami tidak akan meyerah pada saudara-saudara kami di Rusia dan saya akan perjuangkan itu."

"Jika Anda masih memutuskan untuk memecatnya, jangan lupa untuk kirimi saya kontrak pembatalan atau akan saya batalkan sendiri," ungkap Khabib.

UFC sebenarnya sudah melayangkan sanksi larangan satu bulan bertarung namun sudah memberikan bayaran kepada McGregor. Sementara itu, bayaran Khabib masih ditunda karena sanksi masih dibahas oleh komite UFC.

 

 

 


Sumber  CNN Indonesia 





Berita Terkait

Tulis Komentar