Lawan Newcastle Jadi Ajang Pembuktian Mental Juara ManCity

  • Sabtu, 01 September 2018 - 11:04:25 WIB | Di Baca : 1121 Kali

 

SeRiau – Manchester City dituntut untuk membuktikan mental juara saat menjamu Newcastle United di Etihad Stadium, Sabtu 1 September 2018 malam WIB. Skuat asuhan Pep Guardiola pada pekan lalu cuma bisa bermain imbang 1-1 melawan Wolverhampton.

Sebagai juara bertahan Premier League, amat penting bagi ManCity menjaga persaingan di papan atas klasemen. Saat ini mereka baru punya tujuh poin, dan wajib menang atas Newcastle jika ingin naik dari posisi kelima.
Guardiola menyadari hal tersebut. Kehilangan dua poin di kandang Wolverhampton tidak boleh terulang. Sehingga untuk mencari momen kebangkitan, Newcastle mesti dikalahkan.

"Masih banyak poin yang bisa diraih. Salah satu rahasia musim lalu, saat kami tidak bisa meraih tiga poin adalah memenangkan pertandingan selanjutnya," kata Guardiola, dikutip dari laman resmi klub.

Dari kubu Newcastle, dalam tiga pertandingan sebelumnya mereka kalah dua kali, dan sekali imbang. Prediksi sementara, skuat asuhan Rafael Benitez akan bermain bertahan, namun Guardiola tak risau akan hal tersebut.

"Beberapa tim memang bermain lebih bertahan, dan itu bukan masalah. Kami di sini untuk meraih poin. Dan itu ada di tangan kami," kata pria asal Spanyol tersebut.

Lima pertemuan terakhir Manchester City vs Newcastle United:

21 Januari 2018 - Manchester City 3-1 Newcastle United (Premier League)

28 Desember 2018 - Newcastle United 
0-1 Manchester City (Premier League)

20 April 2016 - Newcastle United 1-1 Manchester City (Premier League)

3 Oktober 2015 - Manchester City 6-1 Newcastle United (Premier League)

22 Februari 2015 - Manchester City 5-0 Newcastle United (Premier League)

 

 

 

 

Sumber VIVA.CO





Berita Terkait

Tulis Komentar