Apple Umumkan Jenis iPhone Baru pada 12 September

  • Jumat, 31 Agustus 2018 - 07:31:36 WIB | Di Baca : 1187 Kali

 

SeRiau - Apple pada Kamis (30/8) mengirim undangan ke berbagai pihak untuk sebuah acara pada 12 September mendatang yang disebut sebagai momen perilisan jenis iPhone terbaru.

Dengan teka-teki khas Apple, produsen gawai Amerika Serikat itu memberikan sedikit petunjuk gambaran presentasi yang akan dibawakan di Steve Jobs Theater di markasnya di Silicon Valley.

Undangan itu memiliki kata "Gather round" di bawah sebuah lingkaran emas yang besar.

"Mari bergabung dengan kami untuk sebuah acara spesial Apple di the Steve Jobs Theater di Cupertino. 12 September 2018. 10.00 pagi," begitu tulisan di undangan Apple yang ditampilkan The Verge.

AFP melaporkan Apple kerap mengumumkan jenis model terbaru iPhone mereka setiap September.

Beragam rumor sebelumnya telah merebak bahwa Apple bakal mengenalkan tiga model iPhone terbaru, termasuk sejumlah fitur terbaru dari iPhone X.

The Verge menyebut hingga saat ini rumor mengatakan peningkatan fitur iPhone X tersebut berupa layar OLED 5,8 inci. 

Selain itu, dirumorkan, bakal ada versi 'murah' dari iPhone X dengan layar LCD 6,1 inci dan sebuah perangkat canggih lainnya yang memiliki layar OLED sebesar 6,5 inci.

Apple pun sebelumnya digosipkan bakal merilis perangkat iPhone dengan sistem keamanan TouchID pada layar ponsel. 

Sebuah blog yang kerap menganalisis paten-paten milik Apple, patentlyapple.com telah menemukan sebuah paten baru terkait metode penginderaan biometrik pada ponsel pintar.

Acara Apple ini datang sebulan setelah saingannya, Samsung meluncurkan koleksi gawai terbaru mereka, Galaxy Note 9. 

 

 

 

 

Sumber CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar