Jokowi Undang Ketum Parpol Teken Koalisi Jelang Pendaftaran

  • Selasa, 07 Agustus 2018 - 13:55:33 WIB | Di Baca : 1120 Kali

 

SeRiau - Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan Presiden Joko Widodo bakal mengumpulkan seluruh ketua umum serta sekretaris jenderal partai pendukung Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019untuk melakukan tandatangan koalisi. 

Pramono menyatakan pertemuan perlu dilakukan sebab pendaftaran pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) akan ditutup pada Jumat (10/8) mendatang.

"Yang jelas kan sebenarnya satu hari sebelum Jumat (bertemu) karena ketua umum dan sekjen harus tanda tangan," tutur Pramono di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (7/8).

Mantan Sekjen PDI Perjuangan itu juga memastikan sosok yang akan resmi menjadi pendamping Jokowi di pilpres tahun depan bisa diketahui setelah pertemuan yang akan berlangsung dalam waktu dekat tersebut.

"Besok malam atau Kamis malam Presiden bakal undang ketua umum dan sekretaris jenderal karena Jumat hari terakhir mendaftar," kata Pramono. 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) membuka waktu pendaftaran calon presiden dan waki presiden sejak 4 Agustus dan bakal ditutup 10 Agustus malam. Tetapi, hingga kini, belum ada satu partai atau satu calon yang didaftarkan.

Sebelumnya, Jokowi telah bertemu para ketua umum partai koalisi di Istana Bogor dua pekan lalu. Ia kemudian mengumpulkan seluruh sekjen partai koalisi dalam kesempatan berbeda di Grand Garden Cafe Kebun Raya Bogor. 

Sehari sebelum pendaftaran dibuka, Jokowi menjenguk anaknya, Kahiyang Ayu yang baru melahirkan putri pertamanya. Siang harinya, ia mengumpulkan jajaran menteri ekonomi dan pertanian membahas kenaikan harga serta stok pangan.

Di akhir pekan, ia juga sibuk bekerja sebagai Presiden mulai dari mengikuti pemecahan rekor senam poco-poco terbesar di dunia hingga menyambut menteri luar negeri Amerika Serikat. 

Kemarin, aktivitas politik juga sama sekali tak terlihat di lingkaran utama Jokowi. Ia mengecek kesiapan sejumlah venue Asian Games mulai dari Taman Mini Indonesia Indah hingga kawasan Taman Impian Jaya Ancol. 

Jokowi menyatakan hanya dirinya yang mengetahui waktu mendaftarkan dirinya ke KPU sebagai calon presiden 2019-2024. 

 

 

 

 

Sumber CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar