Malaysia Desak AFC Hukum Indonesia di Piala AFF U-16

  • Selasa, 31 Juli 2018 - 13:25:30 WIB | Di Baca : 1276 Kali

 

SeRiau - Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) meminta Konfederasi Sepak bola Asia (AFC) menghukum Indonesia karena perilaku negatif suporter di Piala AFF U-16 2018.

Dilansir dari situs berita Malaysia Berita Harian Online, Selasa (31/7), suporter Indonesia dituding melakukan ujaran kebencian dan penghinaan dengan menyebut 'Malaysia itu a****g'. Kata-kata itu terdengat ketika timnas Malaysia U-16 bertanding lawan Thailand U-16 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (30/7).

Dalam pertandingan tersebut, Malaysia U-16 kalah dengan skor 1-2 dari Thailand U-16. Kekalahan tersebut menempatkan Malaysia U-16 terpuruk di dasar klasemen sementara Grup B karena belum menghasilkan poin.

"Kami segera bersurat kepada AFF dan AFC, supaya kedua pihak berkenan mengambil tindakan seharusnya. Hal ini agar perkara tersebut tidak terulang kembali bila skuat U-16 [Malaysia] bertanding selanjutnya melawan Brunei di stadion yang sama pada Jumat (3/8)," kata Sekjen FAM Stuart Ramalingam seperti dikutip BHarian.

"Saya harap AFF dan AFC bertindak tegas terkait hal ini. Malaysia selaku tuan rumah SEA Games Kuala Lumpur 2017 pernah didenda AFC sebanyak US$30 ribu [setara Rp432 juta], karena tindakan suporter kami bersorak menghina Brunei dan Singapura dalam cabang olahraga sepak bola putra. Tindakan dan denda yang sama perlu dikenakan terhadap suporter Indonesia," ujarnya.

Lebih lanjut, Ramalingam berniat mengirim wakilnya ke Surabaya untuk memastikan keselamatan Timnas Malaysia U-16. Dia bakal mengirim anggota komite eksekutif yakni asisten komisioner Md Dali Wahid yang juga seorang pegawai tinggi Polis Diraja Malaysia (PDRM).

"Bila tindakan suporter Indonesia hanya diberi sanksi ringan, FAM tidak akan segan-segan untuk mengambil tindakan yang lebih tegas," ucap Ramalingam.

Selain bersorak 'Malaysia itu a****g', suporter Indonesia juga dikatakan menyebut 'Amirul itu a****g'. Amirul merujuk kepada pemain muda Malaysia U-16 yakni Amirul Ashrafiq Hanifah.

Suporter Indonesia diduga melakukan ujaran kebencian kepada Amirul karena beberapa hari sebelumnya pemain ini kedapatan mengunggah bendera Indonesia secara terbalik via Instagram story. Amirul akhirnya meminta maaf setelah dihujani ratusan komentar protes dari netizen Indonesia. 

 

 

 

Sumber CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar