Biadab, Seorang Anak Paksa Ibunya yang Sudah Tua Makan Rumput

  • Sabtu, 21 Juli 2018 - 00:38:44 WIB | Di Baca : 1270 Kali

SeRiau - Anak paksa ibunya makan rumput.Surga ada di telapak kaki ibu. Itulah kalimat yang selalu kita dengar dari kecil. Bahkan mereka yang bukan muslim pun tahu, untuk selalu memuliakan ibu kita sendiri. Bahkan wajib membahagiakan mereka bagaimana pun kondisinya.

Tapi saat ini tidak sedikit anak yang durhaka, bahkan hingga menuntut ibunya ke pengadilan. Tentunya ini sangat miris sekali, karena ia adaah wanita yang telah melahirkan kita ke dunia ini.

Tidak hanya itu saja, pria ini bahkan memaksa ibunya yang sudah tua renta makan rumput. Sungguh miris, apalagi ibunya sudah tidak berdaya. Kejadian ini pun berhasil direkam dari jauh. Seperti apa perilaku pria ini?

Seorang pria telah direkam memaksa ibunya yang sudah lanjut usia, untuk makan rumput. Pria ini pun kini ditangkap, dan sedang diselidiki oleh polisi di China.

Pria dari desa di Provinsi Hunan, terlihat sedang memasukkan rumput mentah ke mulut ibunya. Usai dia berdebat dengan istrinya.

Seorang pejabat desa mengatakan kepada wartawan Cina bahwa, wanita tua itu kemungkinan menderita penyakit Alzheimer. Dan pria itu telah menulis surat permintaan maaf kepada publik, untuk mengungkapkan penyesalannya atas tindakan tidak hormatnya.

Keluarga itu tinggal di desa Dongjia, daerah Anhua, menurut Btime.com.

Seorang pejabat desa mengatakan, pria itu dikenal dengan nama keluarga Liang. Ia berusia 50-an, sementara ibunya berusia 80-an.

Pejabat bernama Zhao Longcan, mengatakan insiden itu terjadi pada sore hari 13 Juli.

Dia mengklaim bahwa istri Liang, ingin menggunakan rumah ibunya, tetapi ibunya menolak, oleh karena itu pasangan itu mulai bertengkar keras.

Liang menjadi terganggu oleh argumen itu, jadi dia mulai mendorong rumput ke mulut ibunya, 'untuk memaksanya diam'.

Dewan desa Dongjia disiagakan atas insiden ini oleh warga.

Anggota dewan membentuk tim investigasi pada 15 Juli. Mereka juga meminta Liang untuk menulis surat permintaan maaf dan mempostingnya di depan umum, menurut KanKan News.

Dalam surat itu, Liang menulis: "Saya memaksa ibu saya makan rumput karena dia bertengkar dengan istri saya. Menjadi seorang putra, ini adalah kesalahanku. Saya minta maaf ibu."

Pejabat desa Zhao mengklaim kepada Btime bahwa, polisi telah meluncurkan penyelidikan dan mereka 'mengambil Liang'.

Polisi mengatakan kepada wartawan bahwa mereka sedang menyelidiki kasus tersebut. 


Sumber: VIVA





Berita Terkait

Tulis Komentar