Sandiaga Terkejut Harga Tiket Asian Games 2018 Ratusan Ribu

  • Selasa, 03 Juli 2018 - 03:10:38 WIB | Di Baca : 1121 Kali

 


SeRiau - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengaku kaget saat mendengar harga tiket Asian Games 2018. Saat diberi tahu harga tiket final cabang olahraga renang mencapai Rp300 ribu, Sandi sempat terheran-heran.

"Hah, mahal banget? Tiket Asian Games saya belum dapat update karena pas saya berangkat [kunjungan kerja ke Amerika Serikat], belum sepakat," kata Sandi saat ditemui di Balai Kota Jakarta, Senin (2/6) malam.

Mantan Ketua Umum Persatuan Renang Seluruh Indonesia itu mengatakan seharusnya harga tiket bisa lebih murah. Apalagi Pemprov DKI Jakarta sudah memutuskan untuk memangkas pajak dari 15 persen menjadi 7,5 persen.

"Kita khawatir beberapa event kosong. Kita kirim murid-murid sekolah. Kalau biaya mahal kan akan semakin sedikit yang nonton. Nanti kita diskusikan dengan INASGOC," imbuh Sandi.

INASGOC telah mengumumkan harga tiket untuk beberapa cabang olahraga di www.asiangames2018.id/tickets. Namun belum semua cabang olahraga tercantum di tautan tersebut.

Beberapa masuk cabang olahraga tercatat gratis masuk, yaitu panahan, tinju, pencak silat, taekwondo, dan angkat besi.

Sisanya, harga tiket berkisar Rp50 ribu hingga jutaan rupiah. Untuk konser upacara pembukaan, harga tiket berkisar Rp750 ribu hingga Rp5 juta. Sementara konser upacara penutupan berkisar Rp400 ribu hingga Rp2 juta.

 

Sumber CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar