Semarak Hari Kemenangan di Benua Biru

  • Sabtu, 16 Juni 2018 - 12:03:03 WIB | Di Baca : 1118 Kali

SeRiau - Semarak perayaan Idulfitri tidak hanya dirasakan oleh masyarakat Indonesia di Tanah Air. Warga Negara Indonesia (WNI) pun turut merayakan momentum hari kemenangan di negara tempat mereka menetap saat ini.

Salah satunya para WNI yang tinggal di Rumania. Mereka merayakan Idulfitri di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Bucharest.

Dalam lebaran kali ini, sebanyak 75 WNI berkumpul dan membawa ciri khas lebaran Tanah Air ke Bucharest. KBRI Bucharest menyiapkan hidangan khas, seperti ketupat, lontong sayur, dan opor ayam dilengkapi dengan sambal goreng hati, tekwan, hingga kerupuk. 

Perayaan serupa pun dirasakan WNI yang menetap di Budapest, Hungaria. Perayaan lebaran kali ini ada yang berbeda di negara tersebut.

Pasalnya, musisi reggae Ras Muhammad hadir di sana dan menghibur para WNI yang tinggal di Budapest. Lokasi salat id pun mengalami sedikit perubahan. 

Jika tahun-tahun sebelumnya salat Id dilaksanakan dalam ruangan, tahun ini karena jumlah WNI yang mulai membludak maka salat id dilakukan di halaman Kedubes Indonesia.

Dikutip dari Antara, Duta Besar RI untuk Hongaria Wening Esthyprobo mengingatkan mengenai pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan dan memperlihatkan jati diri Indonesia sebagai cerminan suatu bangsa yang santun, ramah dan berprestasi.

"Sebagai muslimin dan muslimat Indonesia yang sedang berada di Hongaria, kita perlu menebarkan citra Islam yang penuh rahmatan lil alamin," tuturnya.

Para hadirin yang merayakan Idulfitri di KBRI Budapest juga dijamu dengan hidangan khas Lebaran seperti opor ayam, rendang, ketupat, dan kue-kue kering.

Suasana berbeda pun dirasakan para WNI yang merayakan Idulfitri di London, Inggris. Lebih dari 1.400 orang masyarakat mengikuti salat Idulfitri di Wisma Nusantara.

Suasana Lebaran di Inggris tahun ini terasa istimewa karena selain masyarakat Indonesia dapat menikmati hidangan kuliner khas lebaran. 

Beberapa sajian seperti lontong sayur, opor ayam, rendang, telur balado dan kerupuk bisa dinikmati sembari mendengar alunan merdu kesenian khas Jawa Barat.

Kehadiran musisi eksperimental Sunda Iman Jimbot dan kawan-kawan yang didatangkan secara khusus dari Indonesia untuk memeriahkan perayaan Idul Fitri di London dinilai memberikan nuansa Lebaran yang berbeda.

Selain menyambut Piala Dunia 2018 yang digelar di Rusia, para WNI di Moskow pun tak luput merayakan Idulfitri.

Dikutip dari Antara, Dubes Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Federasi Rusia Mohamad Wahid Supriyadi terasa beda karena banyak jamaahnya, termasuk mahasiswa dan jurnalis asal Indonesia peliput Piala Dunia. (**H)


Sumber: CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar