Wakapolri Targetkan Investigasi Rutan Mako Brimob Selesai 2-3 Hari

  • Kamis, 10 Mei 2018 - 15:39:25 WIB | Di Baca : 1268 Kali

SeRiau - Polisi masih menyelidiki kerusuhan di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, yang menewaskan 5 anggota Densus 88. Wakapolri Komjen Pol Syafruddin menargetkan investigasi itu segera diselesaikan.

"Ini masih dalam proses (investigasi), dua-tiga hari," ungkap Syafruddin di Istana Bogor, Kamis (11/5).

Proses investigasi, kata dia, dilakukan oleh Densus 88. Ia mengatakan hasilnya akan segera disampaikan oleh Densus 88 ketika selesai.

Saat ini, ia mengaku belum bisa menyimpulkan aksi kerusuhan tersebut dilakukan oleh berapa orang dan dari jaringan mana. 

"Nanti dijelaskan oleh Densuslah ya, ini masih inevstigasi, masih simpang siur, ini siapa yang melakukan," ungkapnya.

Lebih lanjut, Syafruddin mengakui proses penanganan yang memakan waktu lebih dari 24 jam itu. Hal itu terjadi karena pihaknya ingin menyelamatkan korban yang disandera oleh para napiter, yakni Bripka Iwan Sarjana. 

"Kan polisi sandera, kami ingin selamat. Tadi pagi satu sandera selamat baru melakukan tindakan tegas," ucap Syafruddin. (**H)


Sumber: kumparanNEWS





Berita Terkait

Tulis Komentar