Sir Alex Ferguson: Operasi usai pendarahan otak ‘berjalan sangat baik’

  • Senin, 07 Mei 2018 - 00:09:25 WIB | Di Baca : 1639 Kali

SeRiau - Mantaner Manchester United, Sir Alex Ferguson, harus menjalani operasi darurat pada Sabtu (05/05) akibat mengalami pendarahan otak.

Pernyataan yang dirilis MU menyebutkan prosedur tersebut "berjalan sangat baik", namun Sir Alex "perlu masa perawatan intensif untuk mengoptimalkan pemulihannya".

Secara terpisah, keluarga pria berusia 76 tahun itu meminta publik menghormati privasi mereka selagi dia dirawat di Salford Royal Hospital.

Pada Minggu (29/04), Sir Alex hadir di Stadion Old Trafford saat menyerahkan trofi kenang-kenangan untuk bos Arsenal, Arsene Wenger.

Sir Alex pensiun dari posisinya sebagai manajer 'Setan Merah' julukan MU pada Mei 2013 setelah memenangkan 38 piala selama 26 tahun masa jabatan, termasuk 13 gelar Liga Primer, dua Piala Liga Champions, lima Piala FA, dan empat Piala Liga.

Dari 26 tahun masa jabatan, Sir Alex barangkali paling dikenang atas kesuksesan pada 1999—tahun ketika dia diberi gelar bangsawan 'Sir'. Saat itu dia menuntun anak-anak asuhannya merebut gelar Liga Primer, Piala FA, dan Liga Champions atau lazim disebut gelar 'Treble'.

Mendengar kabar bahwa Sir Alex menjalani operasi darurat, kapten MU, Michael Carrick, mengaku bahwa dirinya merasa 'hancur'.

"Semua perhatian dan doa mengarah padanya dan keluarganya. Yang kuat, bos," tulis Carrick di Twitter.

Kemudian mantan gelandang MU, David Beckham, merilis cuitan. "Terus berjuang, bos. Mengirim doa dan cinta untuk Cathy dan seluruh keluarga."

"Kami akan menjaga Sir Alex dan orang-orang tercintanya dalam pikiran kami pada masa ini, dan kami bersatu dalam harapan kami untuk melihat dia pulih secara cepat dan nyaman," cuit klub Manchester United. (**H)


Sumber: Tribunnews.com





Berita Terkait

Tulis Komentar