Timnas Indonesia Tertinggal 0-1 dari Bahrain di Babak Pertama

  • Jumat, 27 April 2018 - 20:34:40 WIB | Di Baca : 1301 Kali

 

 


SeRiau- Timnas Indonesia tertinggal 0-1 dari Timnas Bahrain pada laga PSSI Anniversary Cup di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat (27/4).

Timnas Indonesia langsung berusaha menekan pertahanan Bahrain namun serangan-serangan Evan Dimas dan kawan-kawan masih mudah dipatahkan.
Lihat juga: Andres Iniesta Resmi Tinggalkan Barcelona Setelah 22 Tahun

Indonesia lalu mendapatkan kejutan saat Bahrain sudah menciptakan gol saat pertandingan memasuki menit kelima. Gol ini berasal dari kelengahan lini belakang dalam memasang perangkap offside. 

Umpan jauh dari lini belakang Bahrain berhasil membuat Mohamed Marhoon lolos dari jebakan offside. Berhadapan satu lawan satu dengan Andritany Ardhiyasa, Marhoon dengan dingin mengirimkan bola ke dalam gawang.

Bahrain berhasil mencetak gol cepat di menit kelima lewat Mohamed Marhoon. (Foto: CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Pada menit ke-15, Hashim punya peluang untuk melepaskan tembakan ke gawang namun tendangannya melebar di sisi kiri gawang Timnas Indonesia.


Timnas Indonesia yang coba menyusun serangan untuk mencari gol balasan. Pada menit ke-17, Timnas Indonesia punya kesempatan melakukan tendangan bebas di depan kotak penalti usai Febri Hariyadi dilanggar pemain Bahrain.

Sayangnya, Evan Dimas yang jadi eksekutor tendangan bebas gagal menyebrangkan bola melewati pagar hidup.

Hingga menit ke-25, Timnas Indonesia belum mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol. 

Dua menit ke-27, umpan 1-2 Hargianto dan Lerby Eliandry mengantarkan Hargianto memiliki ruang tembak di depan gawang. Sayang, Hargianto telat melepaskan tembakan. Semenit kemudian, tendangan Osvaldo Haay masih mudah diamankan oleh kiper Bahrain, Yusuf Shabaan.
Timnas Indonesia memanfaatkan Anniversary Cup sebagai ajang uji coba menuju Asian Games. (Foto: CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Tendangan Osvaldo Haay kembali tepat sasaran di menit ke-32, namun lemahnya tendangan membuat Shabaan masih mudah mengamankan bola.

Pada 15 menit terakhir, Timnas Indonesia lebih sering menguasai permainan. Kecepatan-kecepatan gelandang Indonesia membuat Timnas Indonesia sukses menciptakan celah di pertahanan Bahrain. Sayangnya, aksi ini tidak diikuti kerja sama yang apik di saat akhir.

Babak pertama yang memainkan perpanjangan waktu selama tujuh menit ini akhirnya usai dengan skor 1-0 untuk Timnas Bahrain.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia (4-2-3-1)
Andritany Ardhiyasa; I Putu Gede, Bagas Adi, Hansamu Yama, Rezaldi Hehanusa; Muhammad Hargianto, Zulfiandi; Febri Hariyadi, Evan Dimas, Osvaldo Haay; Lerby Eliandry 

Timnas Bahrain (3-4-3)
Yusuf Shabaan; Ahmed Bughammar, Husain Sabba, Hamed Alshamsan; Mohamed Marhoon, Ahmed Sanad, Jasim Alsalama, Abbas Alasfoor; Abdulaziz Almasuri, Hasan Alkarrani, Hashim Hashim (Sumber : cnnindonesia.com)





Berita Terkait

Tulis Komentar