Demokrat Bantah Romy: Tak Ada Deklarasi Dukungan Ke Jokowi

  • Jumat, 06 April 2018 - 22:24:50 WIB | Di Baca : 1245 Kali

SeRiau - Ketua Umum PPP Romahurmuziy kembali membuat pernyataan yang membuat publik penasaran. Kali ini soal pernyataan yang memastikan pada bulan ini akan ada dua partai yang memberikan dukungan untuk capres Joko Widodo dalam pilpres mendatang. 

Kedua partai yang disebut Romy, sapaan Romahurmuziy, diduga adalah PKB dan Demokrat. Sebab, belakangan Romy kerap melakukan pertemuan dengan kedua ketum partai tersebut. 

Ketua DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahean membantah isu tersebut. Ia mengatakan, Demokrat tak akan menyatakan dukungannya untuk Jokowi bulan ini maupun bulan depan. 

"Tidak benar Demokrat akan menyatakan dukungan kepada Jokowi bulan ini maupun bulan depan," ucap Ferdinand kepada kumparan (kumparan.com), Jumat (6/4).

Dia mengatakan, partainya belum akan menyatakan sikap terkait Pilpres 2019 sampai menemukan waktu yang tepat. Ia menyebut, sikap Demokrat akan ditentukan usai Pilkada Serentak. 

"Demokrat akan menunggu waktu yang tepat dan pas setelah melihat konstelasi politik, setidaknya pascapilkada. Saya pastikan itu bukan Demokrat," lanjutnya. 

Agar tak terjadi simpang siur informasi, kata Ferdinand, ia meminta agar wartawan mengklarifikasi isu tersebut kepada Romy. 

"Sebaiknya ditanyakan saja ke Romy partai apa yang dimaksud. Kalau Demokrat, belum akan deklarasi saat-saat ini, bulan ini atau bulan depan," ujarnya. 

Ferdinand menjelaskan, salah satu alasan mengapa Demokrat belum juga menyatakan sikap terkait pilpres karena ingin fokus memenangkan Partai Demokrat di Pilkada 2018 mendatang. 

"Demokrat masih fokus menyiapkan mesin politik. Fokus pada pilkada dan fokus untuk menaikkan elektabilitas partai serta AHY," pungkasnya.

Sebelumnya, Romy mengatakan akan ada dua parpol besar yang akan mendukung Jokowi di Pilpres 2019 mendatang. Namun, ia tak merinci nama kedua partai tersebut. 

"Dari sumber yang sangat terpercaya, akan ada dua parpol yang bergabung ke koalisi Jokowi pada bulan ini. Kedua partai ini sudah mengadakan pembicaraan serius dengan Pak Jokowi belum lama ini," ujar Romy dalam keterangan yang diterima kumparan (kumparan.com), Jumat (6/4). 

Saat ini, Jokowi didukung oleh koalisi yang terdiri dari PDIP, Golkar, Nasdem, Hanura, PPP, PSI, dan Perindo.

 

sumber kumparanNEWS





Berita Terkait

Tulis Komentar