Fahri: PKS Pecat Loyalis Anis Matta karena 'Matahari Kembar'

  • Kamis, 05 April 2018 - 13:23:07 WIB | Di Baca : 1341 Kali

 

SeRiau- Fahri Hamzah menuding Presiden PKS Sohibul Iman melakukan pembersihan loyalis Anis Matta di seluruh Indonesia. Fahri menuding Sohibul takut tersaingi Anis sebagai pimpinan PKS. 

"Kalau dia bilang itu menciptakan dualisme kepemimpinan, matahari, loh bagaimana," ujar Fahri Hamzah di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (5/4/2018).

Fahri menyebut para kader yang dipecat mengaku sama sekali tidak memahami kebijakan itu. Beberapa di antaranya disebut Fahri menemui dirinya usai dipecat. 

 

"(Mereka yang dipecat) Datang, saya masih ketemu. Kalau ke daerah-daerah juga ketemu dan mereka cerita, habis disingkirkan, habis disingkirkan, gitu dan itu nggak bisa dibantah karena sekarang sudah mulai meledak, kan, dan mulai muncul protes terbuka," klaim Fahri. 

Menurut Fahri, PKS era sekarang meninggalkan jati diri sebagai partai kader. Fahri menuding PKS saat ini hanya patuh kepada Sohibul Iman dan itu menurutnya kacau. 


"Jadi ini partai nggak boleh melayani moodnya pimpinan, apa namanya, perasaan pimpinan, emosinya pimpinan. Partai melayani institusi peraturan peraturan yang ada dalam partai," sebutnya. 

Dikonfirmasi mengenai tuduhan Fahri ini, Ketua DPP PKS Al Muzzamil Yusuf menyatakan Fahri sudah bukan orang dalam PKS lagi. Dia menyerahkan persoalan berkaitan Fahri ke pengacara.

"Ya karena beliau bukan orang dalam PKS lagi kan dan ini kan isu beliau isu hukum ya dan sudah ditangani oleh lawyer. Pertanyaan Anda tentang Fahri tanya ke lawyer aja lah. Semuanya sudah kita serahkan ke lawyer. Jadi kalau untuk saya, saya no comment," ujar Muzzamil. ( Sumber : Detiknews.com)





Berita Terkait

Tulis Komentar