Jokowi: Selamat merayakan hari Paskah untuk umat Kristiani

  • Ahad, 01 April 2018 - 10:09:15 WIB | Di Baca : 1488 Kali

SeRiau - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi ucapan selamat hari perayaan Paskah kepada semua umat kristiani di Indonesia. Hal tersebut diucapkan Jokowi melalui akun twitter miliknya, Minggu (1/4/2018).

"Untuk umat Kristiani di seluruh Indonesia, saya ucapkan selamat merayakan hari raya Paskah -Jkw," tulis Jokowi di akun Twitter, Minggu (1/4/2018).

Jokowi sendiri mengisi libur panjang akhir pekan dengan berkumpul bersama keluarga di kampung halamannya di Solo. Bersama keluarga, Kepala Negara menyantap ayam goreng.

"Rumah Makan Ayam Goreng Mbah Karto 'Tembel' menjadi pilihan Presiden Jokowi untuk bersantap siang," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin dalam pernyataan tertulis, Sabtu (31/3/2018).

Tak sendirian, Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana. Putra pertamanya, Gibran Rakabuming juga tampak hadir bersama istrinya Selvi Ananda dan anaknya Jan Ethes Srinarendra serta putri Presiden Kahiyang Ayu dan suaminya, Bobby Nasution.

Jokowi memesan menu favorit yang selalu dipesannya setiap kali makan di tempat ini, yaitu ayam goreng dengan sambel blondho (sambel yang hitam). Kehangatan dan keakraban pun terlihat ketika Jokowi sekeluarga makan satu meja.

Rumah Makan Ayam Goreng Mbah Karto 'Tembel' berdiri sejak akhir 1960-an ini juga merupakan salah satu tempat kuliner favorit Jokowi sejak masih menjadi Wali Kota Solo.


sumber Merdeka.com





Berita Terkait

Tulis Komentar